Menanti Kondusif Pasca Pilpres

JABARNEWS | KARIKATUR – Menjelang putusan sidang sengketa Pilpres di Mahkamah Konstitusi, Pengurus Besar Nahdatul Ulama (PBNU) mengharapkan kondisi senantiasa kondusif.

Menurut Sekjen PBNU, Helmi Faishal Zain, NU berharap kepada masyarakat untuk menunjukan bangsa Indonesia yang sudah teruji di dalam proses tumbuh kembangnya bangsa yang selama ini bisa menghadapi berbagai macam rintangan dengan baik.

Baca Juga:  Gangguan Kesehatan Mental Meningat Selama Pandemi, Pikobar Buka Layanan Konsultasi Jiwa

Sistem demokrasi Indonesia telah berupaya membuat proses Pemilu menjadi terbuka adil dan transparan, dengan proses pengadilan di Mahkamah Konstitusi yang dapat menjadi bahan penilaian masyarakat.

Baca Juga:  11 Orang Meninggal Akibat Longsor di Sumedang, SAR Bandung: Masih Ada Tertimbun

Fenomena naiknya suhu politik sebelum dan sesudah Pilpres 2019, dengan aneka ujaran kebencian, hoaks, beragam tudingan dan memunculkan istilah yang tidak layak, seperti halnya istilah “cebong”, “kampret” dan sebagainya, kiranya harus diakhiri untuk menjadikan bangsa ini lebih beradab dalam berdemokrasi. (Dod)

Baca Juga:  Sapa Petugas di Pos Penjagaan, Ridwan Kamil Sampaikan Hal Ini

Jabar News | Berita Jawa Barat