Polda Jabar Amankan Dua Warga Cirebon Diduga Terkait Aksi 21-22 Mei

JABARNEWS | KOTA CIREBON – Direktorat Reserse Kriminal Umum (Dirkrimum) Polda Jabar mengamankan dua orang pimpinan Ormas Islam Kota Cirebon yang diduga terkait kerusuhan 21-22 Mei 2019.

Kedua orang yang diamankan yakni  Agung Nur Alam (33) alias Abu Usamah Nur Irhab, Ketua Jamaah Ansharusy Syariah (JAS) Pantura Cirebon dan Andi Mulya (62), Ketua Ormas Aliansi Masyarakat Nahi Munkar (Almanar) Cirebon.

Baca Juga:  800 Peserta Ikuti Perekrutan Calon Paskibraka Majalengka, Seleksi Diperketat

Direktorat Reserse Kriminal Umum (Dirkrimum) Polda Jabar menangkap keduanya di dua tempat berbeda. Andi Mulya ditangkap di depan Stasiun Cirebon. Sedangkan Agung Nur Alam diamankan di depan kediamannya sekitar pukul 05.05 WIB.

Baca Juga:  Emak-Emak Majlis Taklim Di Purwakarta Ini Deklarasi Dukung Jokowi-Ma'ruf

Kapolres Cirebon Kota, AKBP Roland Ronaldy, saat di temui di Mako Polres Cirebon kota membenarkan penangkapan dua Ketua Ormas Islam di Kota Cirebon.

Baca Juga:  Inilah Lima Langkah Sederhana Lawan COVID-19

“Benar ada dua orang, penangkapan keduanya diduga kuat terkait aksi kerusuhan 21-22 Mei lalu,” ujar Kapolres. (One)

Jabar News | Berita Jawa Barat