"Kita terpaksa menembak di bagian kaki kedua pelaku karena berusaha kabur saat akan ditangkap," kata Kapolres Majalengka AKBP Mariyono di Majalengka, Jumat (12/7/2019).
Baca Juga:
Polrestabes Bandung Catat Kasus Pencurian Melonjak 664 Persen di 2020
Curi Kesempatan saat Istri Tidur, Pria Ini Setubuhi Anak Tirinya Hingga Hamil
Dia melanjutkan kedua pelaku tersebut ditangkap di dua lokasi yang berbeda. Pelaku MM ditangkap di rumah mertuanya yang berada di Pemalang, Jawa Tengah.
"Sedangkan SI yang merupakan warga Desa Panjalin Kidul, Kecamatan Sumberjaya, Majalengka, ditangkap di wilayah industri Jababeka, Cikarang Selatan," ujarnya.
Mereka berdua merupakan pelaku atas kasus pencurian dengan pemberatan yang membobol rumah milik Rudiyanto di Desa Sepat, Kecamatan Sumberjaya, Majalengka.
Halaman selanjutnya 1 2