Antusias Ribuan Masyarakat Purwakarta di Festival Pohaci

JABARNEWS | PURWAKARTA – Ribuan masyarakat Purwakarta terlihat antusias hadiri Festival Pohaci dan tari kolosal 1000 penari yang digelar sepanjang Jalan Sudirman hingga Jalan Singawinta, Purwakarta, Sabtu, (20/7/2019) malam.

Diketahui, acara tersebut merupakan rangkaian acara hari jadi Purwakarta ke 188 dan Kabupaten Purwakarta ke 51. Dalam gelaran Festival Nyi Pohaci yang diartikan sebagai Dewi Padi tersebut, puluhan stand berderet sepanjang jalan dengan menyajikan kuliner yang umumnya terbuat berbahan dasar beras.

Baca Juga:  Pemkab Bekasi Usulkan Perda Penataan Kawasan Kumuh

“Alhmadulilah antusias masyarakat luar biasa bahkan diluar dugaan sampai panitia kewalahan. Panitia menyiapkan kuliner berbahan beras sesuai tema hari jadi tahun ini yaitu Pohaci dan menggelar tari kolosal yang melibatkan kurang lebih seribu penari dari 18 sanggar di Purwakarta dan penari penari dari kota se Jawa Barat,” kata Bupati Purwakarta, Anne Ratna Mustika usai mencicipi kuliner yang dijajakan disalah stand, Sabtu, (20/7/2019) petang.

Adapun puluhan stand kuliner menjajakan berbagai makanan khas daerah yang umumnya berbahan dasar beras diantaranya, bandros, kue putu, awug, ulen hingga sate maranggi dan teh serta kopi yang merupakan produk asli petani purwakarta.

Baca Juga:  KPU Subang Klaim Persiapan Pilkada Capai 100 Persen

“Panitia menyiapkan kuliner sebanyak 60 stand terdiri dari unsur OPD se Kabupaten Purwakarta dan masyarakat yang biasa berjualan area kuliner, kulinernya macam macam dari kue putu hingga sate, teh dan kopi yang semuanya asli produk masyarakat Purwakarta,” imbuhnya.

Dengan digelarnya berbagai macam festival di hari jadi Purwakarta tersebut, Anne berharap Purwakarta bisa lebih terkenal dengan kuliner dan pariwisatanya sehingga bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat Purwakarta.

Baca Juga:  Sudah Akrab dengan Gibran, Fahri Hamzah Disebut Cocok Gantikan Moeldoko Jadi KSP

“Harapannya mari kita bersama membangun Purwakarta, membangun Purwakarta itu tidak bisa hanya Pemda saja tapi harus bersama sama masyarakat purwakarta dan kita punya harapan Purwakarta melalui pariwisatanya akan makin terkenal dan efeknya kesejahteraan masyarakat seluruh perekonomian masyarakat meningkat,” pungkasnya. (Gin)

Jabar News | Berita Jawa Barat