Ironisnya, kondisi ini juga diperburuk masih rendahnya kesadaran masyarakat membuang sampah pada tempatnya, sehingga menimbulkan persoalan klasik terkait tumpukan sampah yang belum diselesaikan secara tuntas.
Baca Juga:
Pengamat Kritisi Soal Pengelolaan Bank Sampah di Kabupaten Bekasi
Polemik Domisili Bank Sampah di Katapang Berlanjut, Ini Kata Kades Kalijaya
Menyikapi persoalan sampah sendiri, Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Singaperbangsa Karawang (Unsika) gelar sosialisasi tentang kewirausahaan, UMKM dan Bank sampah di Desa/Kecamatan Darangdan, Kabupaten Purwakarta, di Aula Desa setempat.
Menurut salah satu mahasiswa KKN Unsika yang ada di Desa Darangdan, Muhammad Sayid Dwi, kegiatan ini bertujuan untuk memberdayakan masyarakat melalu UMKM lokal.
"Di Desa Darangdan ini terdapat produk unggulan desa yang memang belum dikenali oleh masyarakat luar daerah, yakni kacang umpet dan dorokdok," kata Sayid, Rabu (24/7/2019).
Halaman selanjutnya 1 2 3