Dekranasda Jabar Kenalkan Produk Ekonomi Kreatif di Moskow

JABARNEWS | BANDUNG – Tampilkan seni budaya dan ekonomi kreatif Jawa Barat ke mancanegara. Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Jawa Barat berpartisipasi dalam Festival Indonesia 2019 di Moskow, Rusia. pada 2-4 Agustus 2019. Festival itu berlangsung di sebuah taman Moskow bernama Krasnaya Presnya yang memiliki luas 16,5 hektare.

Ketua Dekranasda Jawa Barat, Atalia Kamil yang turut hadir menuturkan, selain untuk memperkenalkan keanekaragaman seni dan budaya Jawa Barat, Deskranasda Jawa Barat menampilkan juga produk ekonomi kreatif unggulan yang memiliki nilai ekonomi dan berdaya saing internasional.

Baca Juga:  Bak Berandalan Bermotor, Puluhan Remaja di Tasikmalaya Bawa Sajam dan Miras saat Nongkrong

“Dengan adanya Festival Indonesia Moscow yang keempat kalinya ini, diharapkan juga dapat terciptanya kerja sama bisnis yang dapat meningkatkan potensi ekspor produk-produk Jawa Barat,” ucap Atalia, Jum’at (2/8/19).

Ragam produk Jawa Barat yang ditampilkan di Festival Indonesia ini antara lain batik Bandung dari Hasan Batik, kebaya bordir dari Kebayassarie, Ecoprint produk fashion dari Aseupan Daun, kerudung dan pashmina lukis dari My Gallery, busana muslim dari Netaly, perhiasan dari Mine Jewelry hingga produk glass art dari Heqsiva dan juga ragam home decor dari Studio Krika serta Noekatun.

Baca Juga:  Emil Klaim Angka Laka Lantas Pada Musim Mudik dan Balik Lebaran 2022 Turun

Rombongan terlebih dahulu mengikuti Rusia–Indonesia Business Forum pada 1 Agustus 2019 di WTC/Crowne Plaza, Moskow. Mewakili Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Kepala Dinas Industri dan Perdagangan Provinsi Jawa Barat yang juga Ketua Harian Dekranasda Jabar M. Arifin Soedjayana bakal memaparkan beragam potensi Jawa Barat yang bertujuan untuk menarik investor.

Baca Juga:  Ini Alasannya Mengapa Saat WFH Tidak Disarankan Bekerja Di Kasur

Selain itu, diharapkan juga banyak transaksi dagang dan kerja sama bidang ekonomi serta tren kunjungan wisatawan Rusia ke Indonesia, khususnya Jawa Barat. (Red)

Jabar News | Berita Jawa Barat