Waspada Pembakaran Hutan Saat Musim Kemarau

JABARNEWS | KARIKATUR – Musim kemarau yang melanda saat ini, dimanfaatkan oleh sebagian oknum untuk membuka lahan dengan cara pembakaran.

Seperti halnya yang terjadi di Garut, kepolisian sektor Tarogong Kaler menemukan adanya dugaan unsur kesengajaan oleh sekelompok oknum untuk membuka lahan di lereng gunung Guntur dengan cara pembakaran.

Baca Juga:  Polres Purwakarta Tangkap Pelaku Pembunuh Firdaus

Dari hasil penelusuran kepolisian, terjadinya kebakaran hutan di wilayah tersebut, karena adanya pembakaran alang-alang yang tumbuh kering pada musim kemarau ini di kawasan gunung Guntur. Yang kemudian menjadi kebakaran besar yang merambat ke tanaman lain di sekitar area tersebut.

Baca Juga:  Desa Wanasari Purwakarta Miliki Potensi Wisata Air dan Pertanian

Kepala Polsek Tarogong Kaler, Asep Saepudin mengatakan bahwa ulah pembakaran tidak hanya dilakukan sekelompok orang yang membuka lahan, tetapi juga ulah kelompok penambang pasir liar guna memudahkan pasir mudah terbawa air ke bawah saat musim penghujan tiba. (Dod)

Baca Juga:  Bawa Narkoba ke Pematangsiantar, Pria Asal Tapanuli Utara Ditangkap

Jabar News | Berita Jawa Barat