Melalui Aklamasi, Cak Imin Kembali PImpin PKB 2019-2024

JABARNEWS | BALI – Muhaimin Iskandar alias Cak Imin kembali terpilih sebagai Ketua Umum DPP PKB periode 2019-2024 secara aklamasi dalam Rapat Pleno Muktamar VI PKB 2019 setelah melihat surat dukungan 34 DPW PKB seluruh Indonesia.

“Secara aklamasi memutuskan menetapkan Dr H Abdul Muhaimin Iskandar sebagai Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat Partai Kebangkitan Bangsa periode 2019-2024 sekaligus sebagai mandataris tunggal Partai Kebangkitan Bangsa,” kata Pemimpin sidang Ida Fauziyah dalam rapat pleno di Hotel Westin, Bali, Rabu (21/8/2019) dini hari.

Baca Juga:  Étimologi Basa Sunda (1): Ngaran Kadaharan tina Basa Cina

Ida mengatakan keputusan itu diambil setelah diperlihatkan surat dukungan yang sudah diserahkan 34 DPW PKB kepada Muhaimin Iskandar untuk kembali menjadi Ketua Umum DPP PKB.

Baca Juga:  Bantah Terima Uang Saat Pilgub Jabar, Dedi Mulyadi: Siti Aisyah Dukung Ridwan Kamil

Lalu Ida menanyakan kesediaan Muhaimin untuk menjadi Ketum PKB periode 2019-2024.

Muhaimin menyatakan bersedia memimpin kembali PKB periode 2019-2024, dan semoga Allah SWT memberikan kekuatan kepada dirinya.

“Dengan niat ibadah, pengabdian di mata Allah SWT, disertai niat pengabdian total kepada Merah Putih dan NKRI tercinta, saya mengucapkan Bismillahirrahmanirrahim, saya bersedia memimpin kembali PKB 2019-2024,” kata Muhaimin.

Baca Juga:  Tak Banyak Yang Tahu! Ternyata Air Cucian Beras Bisa Digunakan Untuk Ini

Dia memahami sepenuhnya amanah yang begitu besar dan dengan memahami secara nyata tantangan dan masa depan perjuangan PKB dan diiringi oleh semangat yang luar biasa dari para pengurus, khususnya para ketua DPW PKB se-Indonesia. (Ara)

Jabar News | Berita Jawa Barat