Google Ikut Rayakan Ultah ke-70 Dengan Buatkan Doodle Crisye

JABARNEWS | BANDUNG – Bagi yang sudah membuka Google hari ini, Senin (16/09/2019), Google menampilkan sosok Chrisye untuk memperingati hari kelahiran penyanyi legendaris Indonesia tersebut. Dalam tampilan di Google Doodle, tampak karikatur dengan setelan kemeja dan kacamatanya yang khas, sambil memegang gitar.

Setiap harinya, Google kerap memasang peristiwa penting atau tokoh di laman utama pencariannya. Untuk hari ini Google Doodle Crisye diilustrasikan oleh Antares Hasan Basri. Sebagian dari kita pasti sudah melihat Doodle yang mereka hadirkan kali ini untuk pengakses internet Indonesia. Secara sekilas memang tak terlalu istimewa, namun kini masih menampakkan sosok Crisye yang banyak meraih berbagai macam penghargaan dalam 40 terakhir.

Baca Juga:  Calon Kepala Daerah Abaikan Protokol Covid-19, Mendagri: Ya Jangan Dipilih Lah

Lahir di Jakarta, 16 September 1949, pemilik nama lengkap Christian Rahadi ini meninggal dunia di usia 57 tahun pada 30 Maret 2007. Jenazah Chrisye dimakamkan di TPU Jeruk Purut, Jakarta Selatan. Ia meninggalkan seorang istri bernama Damayanti Noor, serta empat orang anak.

Mendiang Chrisye disebut-sebut sebagai salah satu penyanyi tersukses di Indonesia. Dengan karakter vokalnya yang halus dan kaku, pencetak hit “Badai Pasti Berlalu” dan sejumlah lagu-lagu populer lainnya ini merilis 31 album yang meledak di tahun 1970 hingga 2000-an.

Baca Juga:  Libur Panjang, Penerapan Protokol Kesehatan di Wisata Indramayu Diperketat

Berbagai penghargaan telah diterima Chrisye, antara lain Penyanyi Pop Pria Terbaik pada 1997 dari Anugerah Musik Indonesia (AMI), masuk dalam 150 Album Indonesia Terbaik versi majalah musik Rolling Stone Indonesia, dan dinobatkan sebagai penyanyi dengan penjualan album paling laris salah satunya album Pergilah Kasih pad 1989.

Chrisye juga mendapat penghargaan lifetime achievement award pada 1993 dari BASF Awards dan pada 2007 dari stasiun televisi SCTV serta dinobatkan Rolling Stone Indonesia sebagai musisi Indonesia terbaik nomor tiga sepanjang masa pada 2011.

Baca Juga:  Cerita Petugas KPK Dapat Teror Mistis Saat Tugas di Jatiluhur Purwakarta

Sosok Chrisye yang begitu menginspirasi ini sampai dibuatkan film, yang diperankan oleh Vino G. Bastian. Dalam film tersebut, terungkap berbagai sisi menarik soal Chrisye di balik panggung musik.

Pihak Google juga sekalius menginformasikan bahwa Doodle hari ini dibuat khusus oleh seniman atau desainer Indonesia, Antares Hasan Basri. Yang menarik, Google bahkan menampilkan sketsa awal rancangan Doodle tersebut di laman penjelasannya.

Chrisye pernah menulis. “Semangat musik saya tidak akan pernah mati.” (Red)