Puluhan Murid TK Datangi Mapolsek Wanayasa

JABARNEWS | PURWAKARTA – Puluhan murid Taman Kanak-kanak (TK) Raudhatul Athfal (RA) Tharigul Huda, Desa Taringgul Tengah, Kecamatan Wanayasa Kabupaten Purwakarta saat mendatangi markas Kepolisian Sektor (Mapolsek) Wanayasa, Rabu (2/10/2019).

Kedatangan puluhan murid TK tersebut bukan untuk melakukan unjuk rasa, melainkan dalam rangka kunjungan untuk mengenal lebih dekat tugas-tugas dari pihak kepolisian.

Kapolsek Wanayasa, AKP Sutikno yang secara langsung menerima kunjungan tersebut mengaku senang, karena bisa memberikan pengetahuan tentang apa saja yang menjadi tugas dari anggota polisi.

Baca Juga:  Lahan Gambut di Kawasan Wisata Kawah Putih Terbakar

“Kami menyambut baik kunjungan tersebut. Ini juga bagian dari program yang dilakanakan Polres Purwakarta yaitu Polisi Sahabat Anak,” kata Sutikno saat ditemui di Mapolsek Wanayasa, Rabu (2/10/2019).

Dalam kegiatan ini, lanjut dia, pihaknya menyampikan sosialisasi tentang tertib berlalu lintas seperti rambu-rambu lalu lintas dan cara menyeberang jalan supaya aman.

Baca Juga:  Berkunjung ke Ponpes Cireok, Ketua Komisi X DPR RI Tinjau Bantuan Rusunawa Asrama Santri

Selain itu juga disampaikan tentang tugas fungsi Kepolisian sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat serta penegak hukum.

“Hal ini dilakukan, agar anak tidak merasa takut kepada polisi. Karena banyaknya orangtua ataupun ibu-ibu yang menakut-nakuti anak-anaknya dengan polisi,” ucapnya

Sutikno menuturkan penyampaian sosialisasi dari kepolisian kepada anak-anak dilakukan dengan cara yang humanis dan menyenangkan diselingi dengan nyanyian dan permainan, agar anak-anak mudah memahami apa yang disampaikan.

Baca Juga:  Duh! Dari Januari-April 2023, 88 Kasus DBD Ditemukan di Ciamis

Pada kesempatan itu juga ujar Sutikno, pihaknya memberikan motivasi untuk bersemangat dalam mengejar cita-cita. Tak hanya itu pihaknya juga mengenalkan program Polres Purwakarta lainnya yaitu, SOMEAH (Solutif, Obyektif, Melayani, Edukatif, Amanah dan Humanis).

“Kita berharap, kegiatan ini bisa menanamkan cinta polisi dan mengetahui tugas pokok kepolisian sejak Dini,” harapnya. (Gin)