Memang, bila tak ada acara kenegaraan Presiden Jokowi tidak harus masuk ke dalam Istana Merdeka maupun Istana Negara. Ruang kerja, ruang sidang kabinet, dan ruang terima tamu tersedia di Kantor Presiden, yang terletak di belakang Istana Merdeka dan di sebelah Istana Negara.
Baca Juga:
Di Bandung Ada Sekolah Cukur, Dobrak Ekonomi Dimasa Covid-19
Soal Cinta, Beberapa Zodiak Ini Disarankan Tidak Menutup Diri
Boleh jadi, Presiden Jokowi memilih Istana Bogor sebagai tempat istirahat untuk mengambil jarak dari kerumitan Jakarta. Pilihan yang sama diambil para gubernur jenderal dulu. Bahkan, Pemerintah Hindia Belanda menyebut istana Bogor itu sebagai Buiten-Zorg, diambil dari idiom Perancis Sans Souci , yang berarti bebas dari kerumitan alias tanpa beban.
Istana Bogor itu dulunya adalah vila yang dibangun oleh Gubernur Jenderal Gustaaf Willem Baron Van Imhoff 1744. Ketika menjelajahi hulu Sungai Ciliwung, ia terkesima oleh keindahan dan kesejukan alam Bogor. Di situ ada hamparan tanah yang diapit sungai Ciliwung dan Cisadane. Ia pun memutuskan untuk membangun kawasan pertanian dengan sebuah vila peristirahatan untuk Gubernur Jenderal VOC.
Lokasi Istana Bogor itu sendiri diduga adalah bekas dari bagian dari Ibu Kota Kerajaan Pakuan Pajajaran yang sudah rontok dua abad sebelumnya akibat ditinggalkan penduduknya pasca serangan Kesultanan Banten. Di sekitar situs kota lama itu, vila megah itu dibangun menyerupai Istana Blenheim, kediaman Duke Marlborough di Oxford Inggris. Bangunan dua lantai yang keren.
Halaman selanjutnya 1 2 3 4