Sidang Paripurna Tetapkan Idham Azis sebagai Kapolri

JABARNEWS | JAKARTA – DPR RI menggelar Sidang Paripurna ke-5 masa persidangan I tahun sidang 2019-2020 di ruang Paripurna, Nusantara II, Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (31/10/2019).

Paripurna ini digelar setelah pimpinan DPR menerima surat dari Komisi III yang berkaitan dengan hasil uji kepatutan dan kelayakan (fit and proper test) calon Kapolri Komjen Idham Azis.

Sidang akbar yang dipimpin oleh Ketua DPR RI, Puan Maharani ini menetapkan Komjen Idham sebagai Kapolri yang menggantikan Jenderal Tito Karnavian yang saat ini menjabat Menteri Dalam Negeri (Mendagri) dalam Kabinet Indonesia Maju.

Baca Juga:  2.000 Pelajar SMK Se-Kota Bandung Ramaikan Pekan Olahraga & Seni

Sidang yang dimulai pukul 16.29 WIB ini dihadiri juga oleh semua wakil pimpinan DPR RI yakni Rahmat Gobel, Aziz Syamsuddin, Muhaimin Iskandar dan Sufmi Dasco Ahmad.

Puan pun membuka Sidang Paripurna dengan membaca catatan dari Sekretriat Jenderal DPR RI terkait daftar hadir. Para anggota yang hadir sesuai yang telah ditandatangani oleh 361 dari 575 anggota DPR RI. Menurut Puan, seluruh anggota fraksi yang ada di DPR RI hadir dalam rapat itu.

Baca Juga:  Emil Diterpa Isu LGBT, Begini Kata Pakar Politik

“Dengan demikian kuorum telah tercapai dan dengan mengucapkan bismillah perkenankan kami dari meja pimpinan Dewan membuka rapat pripurna DPR RI yang ke 5, masa persidnagan 2019-2020 dan kami nyatakan dibuka dan terbuka untuk umum,” kata Puan.

“Apakah agenda rapat tersebut bisa disetujui” tanya Puan kepada semua anggota sidang.

Baca Juga:  Hanya 3 Siswa SMP Tidak Ikut UNBK Di Bandung

“Setuju,” jawab para anggota sambil Puan mengetuk palu tanda dimulainya sidang.

Selanjutnya Puan mempersilahkan pimpinan Komisi III DPR RI membacakan hasil fit and proper test yang dibacakan oleh Ketua Komisi III DPR RI, Herman Heri.

Usai Herman membacakan laporannya, Puan pun kembali menanyakan kepada semua anggota yang hadir.

“Apakah laporan Komisi III dapat disetui,” tanya Puan.

“Setuju,” jawab para anggota sembari tepuk tangan. (Odo)