Pamerkan Produk Unggulan di PKJB 2019, Depok Keluar Sebagai Juara

JABARNEWS | DEPOK – Pekan Kerajinan Jawa Barat (PKJB) merupakan ajang berkumpulnya para pecinta, komunitas, serta UMKM kerajinan tangan dari seluruh Jawa Barat dengan harapan kerajinan khas Jawa Barat bisa menjadi bagian dari gaya hidup sehari-hari dan berkembang di masyarakat.

Berkat stan bernuansa betawi yang ditampilkan pada (PKJB) tahun 2019 yang diselenggarakan di Gedung Sate, Kota Bandung beberapa waktu lalu, Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kota Depok berhasil meraih peringkat III stan terbaik.

Baca Juga:  Tiga Cara Menghilangkan Pusing Akibat Terlalu Banyak Makan Daging Kurban, Kalian Pernah Coba?

Ketua Dekranasda Kota Depok, Elly Farida mengatakan, pada event tersebut pihaknya menampilkan stan yang bernuansa betawi dan beragam produk yang manarik serta berkualitas.

“Alhamdulillah, kami meraih juara III kategori stand terbaik pada pameran tersebut. Kemarin desain stan yang kami tampilkan bernuansa Betawi, beserta produk-produk yang menarik dan berkualitas,” ujarnya kepada wartawan.

Baca Juga:  Kopi Java Preanger Jadikan Stand Jabar di Gelaran IIIF 2019 Ramai Dikunjungi

Lebih lanjut Elly Farida mengatakan, produk yang di tampilkan dalam pameran tersebut, ada berbagai produk unggulan Kota Depok. Mulai dari fashion, kerajinan (craft), hingga kuliner.

Dan tidak lupa, lanjutnya, pada pameran tersebut, pihaknya juga menampilkan batik Depok melalui kegiatan peragaan busana (fashion show). Hal tersebut sebagai salah satu upaya memperkenalkan potensi batik Depok kepada masyarakat.

Baca Juga:  Kapolres bersama Pengurus Bhayangkari Cirebon Kota Bagikan Takjil

“Di acara fashion show ini batik Depok diperagakan oleh para kepala dinas Pemprov Jawa Barat, beserta batik dari daerah lain. Tentunya, ini bisa menjadi salah satu cara memperkenalkan batik kita agar lebih dikenal masyarakat,” pungkasnya.

Event yang digelar 2 tahun sekali ini menghadirkan berbagai hasil karya kerajinan tangan dari pengrajin dalam dan luar Jawa Barat. (Red)