Prediksi Persib Vs Arema, Robert: Lini Depan Kami Pincang

JABARNEWS | BANDUNG – Persib Bandung dipastikan tampil pincang menghadapi Arema FC di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Selasa (12/11/2019) sore ini. Kedua tim menurunkan banyak pemain pelapis karena sejumlah pemain absen memperkuat Timnas, akumulasi kartu, dan cedera.

Kedua tim sama-sama dalam kondisi bagus usai memenangi laga sebelumnya. Persib menang 2-1 atas PSIS Semarang. Arema menaklukkan Madura United 2-0.

Dari sisi klasemen, tim tamu lebih baik dari tuan rumah. Arema di posisi 5 klasemen dengan 41 poin. Persib di peringkat 8 dengan 37 poin.

Persib Bandung menurunkan duet Erwin Ramdhani dan Frets Butuan di lini depan. Lini tengah Maung Bandung diisi Dedi Kusnandar, Kim Kurniawan, Abdul Aziz, dan Omid Nazari.

Baca Juga:  Ramalan Zodiak Capricorn, Aquarius dan Pisces: Ambisi Akan Mimpi Membuat Energimu Meningkat Hari Ini

Zalnando mengisi posisi Ardi Idrus yang absen karena membela Timnas. Kevin van Kippersluis dipastikan absen lantran cedera yang dialaminya.

Pemain asal Belanda tersebut mengalami bengkak pada bagian paha saat pertandingan melawan PSIS Semarang beberapa waktu lalu. Ia pun tidak bisa meneruskan pertandingan dan digantikan oleh Esteban Vizcarra pada menit 29.

“Kevin sampai pagi tadi belum bergabung latihan jadi kami tidak bisa mengambil resiko. Dia tidak akan bermain besok,” kata Robert.

Selain Kippersluis, Persib juga tidak akan diperkuat sejumlah pemain pilarnya lantaran dipanggil Timnas. Gian Zola, Beckham Putra, Febri Haryadi, Ardi Idrus dipanggil Timnas Indonesia. Sedangkan Ezechiel Ndouassel dipanggil Timnas Chad.

Baca Juga:  Pelatih Persib Komentari Soal Larangan Naik Pesawat Saat Laga Tandang

Satu pemain lainnya yang absen adalah Esteban Vizcarra. Mantan pemain Arema ini mendapat akumulasi kartu kuning saat menghadapi PSIS.

“Kami harus kehilangan banyak pemain terutama di lini depan,” ucap Robert.

Meskipun demikian, Pangeran Biru tak akan pernah kehilangan semangat dan dukungan dari bobotoh di setiap pertandingan. Diprediksi bobotoh bakal memadati Stadion Si Jalak Harupat. Yang patut ditunggu juga adalah strategi jitu yang bakal diterapkan pelatih PERSIB, Robert Alberts.

“Semua antusias. Dengan susunan pemain yang baru, mereka terlihat positif dan begitu bersemangat. Laga ini juga akan dipenuhi suporter, mendukung dengan fantastis. Walaupun di tengah pekan dan orang-orang normalnya bekerja, tapi tiket sold out. Jadi tim mempunyai hasrat paling besar untuk memenangkan pertandingan,” kata Robert.

Baca Juga:  Kalahkan Persib, Rene Sebut Pertandingan Sesuai Dengan Prediksinya

“Kami akan memainkan komposisi berbeda besok. Tidak seperti biasanya karena faktor kami tidak punya striker,” tambahnya.

Susunan pemain Pesib Bandung Vs Arema FC:

Persib Bandung: I Made Wirawan; Supardi, Achmad Jufriyanto, Nick Kuipers, Zalnando; Dedi Kusnandar, Kim Kurniawan, Abdul Aziz, Omid Nazari; Erwin Ramdhani, Frets Butuan.

Cadangan: Dhika Bhayangkara; Indra Mustafa, Henhen Herdiana, Hariono, Josel, Ghozali Siregar, Kevin van Kipperluis.

Arema FC: Kurniawan Kartika Aji; Alfin Tuasalamony, Arthur Cunha, Rachmat Latief, Johan Alfarizi, Hendro Siswanto, Jayus Hariono, Makan Konate, Ricky Kayame, Ahmad Nur Hardianto, Rifaldi Bawuo. (Red)