Bagi-Bagi Anak Ayam Ke Siswa di Bandung Mulai 21 November

JABARNEWS | BANDUNG – Dalam upaya mengurangi ketergantungan terhadap gawai, siswa SD dan SMP di Kota Bandung akan mulai menerima anak ayam pada 21 November 2019.

Menurut Gingin Ginanjar, Kepala Dinas Pangan dan Pertanian (Dispangtan) Kota Bandung, program bagi-bagi anak ayam akan mulai dibagikan bertepatan dengan kegiatan Bandung menanam jilid satu.

Baca Juga:  Bagas Adhadirgha, Pengusaha Pioner Industri Penerbangan Umum

“Nantinya para siswa akan diberi anak ayam dan siswi akan diberi bibit tanaman cabe dan lainnya,” ujar Gingin dilansir dari antara.com, Jum’at (15/11/2019)

Selain itu, menurutnya wilayah pertama yang akan dibagikan yakni sejumlah sekolah di Kecamatan Gedebage dan Kecamatan Cibiru, yaitu sebanyak 2.000 ekor anak ayam disiapkan untuk dibagikan.

Baca Juga:  Pemprov: Gagal Panen Terbanyak Tercatat Di Indramayu

“Pemkot Bandung sudah menggandeng bebreapa komunitas yang siap berperan dalam program bagi-bagi anak ayam itu” ujarnya

Sementara itu, dalam teknis pembagiannya pihaknya belum bisa memberikan rinciannya, pihaknya perlu melakukan koordinasi dengan Dinas Pendidikan Kota Bandung, serta Wali Kota Bandung Oded M Danial sebagai penggagas program bagi-bagi anak ayam tersebut

Baca Juga:  Jemaah Calon Haji Kloter Terakhir Gelombang I Bertolak Ke Makkah

“Dispangtan itu konteks beri dukungan teknis, bagaimana merawat, budidaya. Karena bukan program APBD, nanti didukung komunitas. Karena di awal tidak ada anggaran,”

Seperti diketahui, program bagi-bagi ayam tersebut merupakan gagasan Pemerintah Kota Bandung, disebutkan juga akan memerhatikan rumah siswa untuk tempat pemeliharaan ayam. (Ara)