Lapas Kelas II B Cianjur Kedatangan Motivator Semangati Warga Binaan

JABARNEWS | CIANJUR – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II B Cianjur, Jawa Barat, menerima empat orang tahanan titipan dari Kejaksaan Negeri (Kejari) Cianjur terkait dengan kasus penipuan dengan dalih anggota Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dengan korban Plt. Bupati Cianjur.

Rombongan motivator datang mengunjungi ke Lapas kelas II B Cianjur, memberikan suatu pencernaan dan motivasi ilmu pengetahuan bermanfaat bagi para warga binaan, Minggu (24/11/2019).

Ketua Umum UKM IKM Nusantara Hj Chandra Manggih Rahayu mengatakan, bahwa kedatangan mereka kali ini adalah sebagai bentuk solidaritas untuk rekan mereka, Dian Wisdianawati yang sedang terseret kasus KPK Gadungan yang baru saja menerima vonis beberapa waktu lalu.

Baca Juga:  Lagi, Anakan Ular Kobra Ditemukan Pemukiman Warga Tasikmalaya

“Dian dan teman teman sesama aktivis dituduh melakukan penipuan terhadap Plt Bupati Cianjur. Meskipun tuduhan itu tidak terbukti, namun hakim tetap menjatuhkan hukuman kepada mereka berempat,” ujarnya.

Maka itu, baik sebagai profesional maupun sahabat, para motivator itu rela turun gunung, untuk memberikan pelayanan sebagai bukti bahwa Dian komitmen untuk memajukan Cianjur, meskipun sekarang sedang menghadapi masalah. Bahkan UKM IKM Nusantara berjanji, akan menjadi ibu asuh bagi para warga binaan, untuk dijadikan pengusaha pengusaha baru.

“Nah, nanti setelah keluar kami bantu untuk usaha mencari rezeki yang berkah dan halal. Jadi teman-teman jangan berkecil hati, tetap semangat.,” katanya.

Baca Juga:  Duh! Ratusan Rumah di Sukabumi Rusak Akibat Gempa, Ini Datanya

Sejumlah motivator terkenal dari Jakarta mendatangi Lapas Cianjur, untuk memberikan motivasi pada warga binaan.

Para motivator masing-masing diantaranya Kapten Sar, pakar otak kiri peraih delapan kali rekor MURI sebagai pembicara dengan jumlah peserta terbanyak, ada Achmad Alam seorang penulis The Power of habbits, Ira Deviani, pembicara nasional yang terkenal dengan bukunya Your Hero is You juga Ketum UKM IKM Nusantara Hj Chandra Manggih Rahayu secara bergantian memberikan semangat kepada warga binaan dan petugas Lapas.

Sementara itu, Ira Deviani. Menurutnya. Bahwa Dian Wisdianawati tampak tabah, dan kuat menghadapi masalah ini. Semangatnya luar biasa, tanpa adanya beliau, tidak akan bersatu dan menjadi trainer nasional yang bersertifikasi.

Baca Juga:  Kapolri dan Panglima TNI Tinjau Vaksinasi di Pasar Lauchi Medan

“Namun, sayang sekali orang potensial seperti beliau harus mengalami hal ini. Karena fitnah dari orang yang dzolim,” ujarnya.

Terpisah, Chandra Nurdiansyah, mewakili kepala registrasi juga mengucapkan terima kasih dengan kedatangan para motivator itu, karena artinya, Lapas kelas IIB Cianjur berhasil menjadikan pilot project sebagai lapas berbasis pesantren dengan banyak program yang positif. Semoga program ini terus berlanjut, bukan saja karena ada bu Dian disini.

“Namun setelah beliau bebaspun, terus dilanjutkan secara kontinyu,” pungkasnya. (CR2)