Keren! Siswa SMP Perbaungan Sulap Limbah Plastik Menjadi Karya Seni

JABARNEWS | SERDANG BEDAGAI – Sampah kian menjadi masalah di Indonesia. Persoalan limbah memang kerap meresahkan masyarakat. Namun, hanya segelintir orang yang mau peduli dan melakukan aksi untuk mengurangi limbah ini.

Permasalahan limbah inilah yang memotivasi siswa SMP Negeri 3 Perbaungan, Kabupaten Serdang Bedagai, Sumatara Utara, menyulap limbah karung plastik bekas menjadi karya seni berupa vas bunga yang unik.

Baca Juga:  Inilah Nama-nama Bintang Pemeran Film Kingsman

Vas bunga berasal dari limbah karung plastik bekas hasil kerja tangan siswa terpajang indah di ruang tamu SMP Negeri 3 Perbaungan.

“Vas bunga ini terbuat dari limbah karung plastik bekas,” kata Kepala Sekolah SMPN 3 Perbaungan, Erson Pasaribu, Minggu (24/11/2019).

Ia menjelaskan, bahan baku membuat vas bunga berasal dari karung plastik bekas dan semen. Karya siswa SMP masih sebatas lingkungan sekolah.

Baca Juga:  PSBB Jawa dan Bali, Oded M Danial Kaji Pemberlakuan Checkpoint di Perbatasan

“Karya seni ini masih untuk lingkungan sekolah, belum untuk dikomersilkan,” ucapnya.

Menurut Erson Pasaribu, pihak sekolah rencana akan melakukan literasi bagi seluruh siswa dihalaman sekolah cara menyulap limbah plastik menjadi karya seni.

“Literasi dilaksanakan dihalaman sekolah akan melibatkan semua siswa,” terang Erson Pasaribu.

Ia berharap, para siswa yang mempunyai jiwa seni dapat manfaatkan limbah plastik menjadi suatu karya seni. Sebagai kerja sampingan saat libur sekolah atau bersama keluarga untuk menambah penghasilan sekaligus mengembangkan jiwa seni yang telah ada.

Baca Juga:  Belasan Siswa di Kota Bandung Positif Covid-19 Hasil Swab Acak, Sekolah Ditutup?

“Bagi siswa mempunyai jiwa seni, ini bisa dikembangkan untuk mendapatkan penghasilan sampingan. Semakin bagus dan indah karya seni kita buat, maka semakin tinggi nilai jualnya,” pungkas Erson Pasaribu. (CR3)