Banjir Rendam Tanjung Morawa, Ketinggian Air Capai 1 Meter

JABARNEWS | DELI SERDANG – Banjir merendam rumah warga di Dusun 3, Desa Tanjung Morawa B, Kecamatan Tanjung Morawa, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara. Air setinggi sekitar 1 (satu) meter merendam sedikitnya 20 rumah warga. Rabu (29/1/2020).

Kapolresta Deli Serdang Kombes Pol Yemi Mandagi menerjunkan puluhan personil Sabara kelokasi. Setibanya di lokasi Personil Sabara langsung mengunjungi warga yang rumahnya terndam air untuk membantu mengevakuasi barang-barang berharga milik warga.

Baca Juga:  Jelang Lebaran, Disperindag Jabar Antisipasi Lonjakan Harga Kebutuhan Pokok

Kasubag Humas Polresta Deli Serdang Iptu Masfan Naibaho pada jabarnews.com mengatakan, aparat gabungan dari satuan Sabhara Polresta Deli Serdang dan PMI Kabupaten Deli Serdang telah berada di lokasi kejadian untuk antisipasi situasi air sungai yang sewaktu waktu bisa meluap serta memberi bantuan kepada warga yang akan di evakuasi ke tempat yang aman.

Baca Juga:  Duh! Wakil Wali Kota Cirebon Eti Herawati Positif Covid-19

“Personil Sabara sudah diterjunkan ke lokasi untuk membantu evakuasi barang milik warga yang rumahnya terendam banjir,” ucapnya.

Dikatakannya, terjadinya banjir disebabkan curah hujan cukup tinggi dan tersumbatnya saluran drainase membuat air bertahan sehingga merendam pemukiman penduduk. Namun tidak ada korban jiwa atas terjadinya banjir di Desa Tanjung Morawa B.

Baca Juga:  Ridwan Kamil: Dengan Sentuhan Teknologi KJA Jatiluhur Akan Ditata

“Ada sekitar 20 rumah terndam banjir, sampai saat ini belum ada korban jiwa,” katanya.

Ditempat terpisah, Sari (36) mengatakan, terjadi banjir disebabkan curah hujan tinggi yang terjadi sejak Rabu dirihari sampai siang ini membuat sungai meluap mengakibatkan rumah penduduk terendam banjir.

“Debit air mencapai 1 meter bahkan ada yang lebih,” katanya. (CR3)