DPRD Sergai Ingatkan Dinkes Waspada Masuknya Virus Corona

JABARNEWS | SERDANG BEDAGAI – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Serdang Bedagai mengingatkan Dinas Kesehatan (Dinkes) agar waspada dengan wabah virus Corona yang telah menimbulak banyak korban jiwa di negara China.

Anggota DPRD Kabupaten Serdang Bedagai sekaligus Ketua Fraksi Partai Golkar, Jalauddin meminta Dinas Kesehatan harus bergerak cepat dalam mengantisipasi masuknya virus corona ke Serdang Bedagai.

Baca Juga:  DPRD Kota Bandung Dukung Kebutuhan Anggaran Pemuda di Kewilayahan

“Kita ingatkan Kadis Kesehatan Serdang Bedagai dr Bulan Simanungkalit agar waspada masuknya virus Corona ke Serdang Bedagai,” ujar Jalauddin, Rabu (29/1/2020).

Ia menjelaskan, penyebarang virus corona begitu cepat ke seluruh dunia sehingga diinkes harus gencar dalam mensosialisasi bahaya dalam pencegahan virus Corona ke warga diseluruh kecamatan melalui tenaga kesehatan yang ada.

“Jangan cuma cakap, tapi kinerja harus ditunjukkan,” ucap Jalal.

Baca Juga:  Terlindas Kereta Api, Pemuda Asal Brebes Tewas Mengenaskan

Jalal berharap jika ada warga yang terkena flu, demam atau sesak napas seperti gejala mirip terjangkit virus Corona agar menggunakan masker dan kerumah sakit sehingga dapat diketahui orang tersebut terjangkit virus Corona atau tidak.

“Apa bila ada menemukan atau mengalami gejala mirip virus corona segera berobat ke rumah sakit,” bilangnya.

Baca Juga:  Dedi Mulyadi: Utamakan Kearifan Lokal Untuk Atasi Masalah Pertanian

Dikatakannya, seorang tertular virus Corona melalui udara atau langsung dengan sipenderita. Namun kita beruntung virus corona belum ada masuk ke Serdang Bedagai sehingga Dinkes harus kerja ekstra agar dapat mengetahui keberadaan virus tersebut sudah masuk ke Serdang Bedagai.

“Harus kerja ekstra dalam memberikan penyuluhan kepala masyarakat karena apabila tidak diantisipasi akan sangat berbahaya,” ujar Jalal. (Ptr)