Petugas Gabungan Tinjau Sejumlah Desa Dikepung Banjir di Cirebon

JABARNEWS | CIREBON – Hujan dengan intensitas tinggi yang melanda wilayah Kabupaten Cirebon sejak Rabu (5/2/2020) kemarin mengakibatkan sejumlah wilayah di Cirebon banjir, hingga melumpuhkan aktivitas warga dan beberapa ruas jalan.

Kapolresta Cirebon Kombes Pol M. Syahduddi S.I.K., M.Si., menerjunkan anggotanya untuk penanganan bencana banjir di wilayah susukan akibat luapan sungai Ciwaringin dan Wangan Ayam. Menurutnya banjir sendiri terjadi pada Rabu (5/2) malam yaitu di Desa Arjawinangun dan Tegalgubug, Kecamatan Arjawinangun serta Desa Bojongkidul, Kecamatan Susukan.

“Anggota Polisi TNI serta di bantu petugas BPBD kami terjunkan ke lokasi banjir di wilayah Susukan guna membantu masyarakat yang terkena banjir akibat luapan sungai Ciwaringin dan Wangan Ayam,” ujar Kapolresta Cirebon. Kamis (6/2/2020).

Baca Juga:  Sah! Istri Lawan Suami di Pilkades Bojongtimur Purwakarta

Adapun beberapa tempat pemukiman yang masih tergenang air yaitu, Desa Gintung Lor, Blok Cirago dan Ambulu (Air Sudah Surut). Desa Kedongdong, Blok Ketileng, Desa Kedongdong, Dusun 1 diperkirakan 100 rumah tergenang dengan ketinggian air sekitar 20 hingga 60 centimeter.

“Ada 625 rumah dari dua kecamatan yang terendam banjir,” ujarnya.

Desa Bojong Kulon, Blok Marageni, Blok Majasri dan Blok Ranca ketinggian air sekitar 40 hingga 100 cm. Desa Susukan, Dusun Panjunan dan Dusun Kramat ketinggian air sekitar 40 hingga 100 cm. Desa Bunder, Blok Sabrang Wetan dan Blok Menceng ketinggian air sekitar 30 hingga 40 cm.

Baca Juga:  Berikut Ini Intruksi Kapolri Buat Jajarannya Pada Pilkada 2020

Sementara itu tempat yang dijadikan pengungsian warga, Mesjid Jami Baitul Muslimin Dusun Majasri Desa Bojong kulon sekitar 97 orang. Masjid Al Hidayah Desa Susukan sekitar 100 orang. Kantor Kuwu Desa Bunder sekitar 75 orang, Rumah sdr. Nunung Desa Bojong Kulon sekitar 57 orang, Rumah sdr. H. Suparno Desa Bojong Kulon 57 orang.

Selanjutnya, Ponpes Al Fatah Desa Bojong Kulon 73 orang, Rumah sdr. Mashudi Desa Bojong Kulon 56 orang. Mushola Al Munaroh Desa Bojong Kulon sekitar 32 orang dan Puskesmas Bunder sekitar 20 orang.

Baca Juga:  KPU Hapus Aturan Laporan Sumbangan Dana Kampanye, Ini Respon PKS

“Beberapa tempat atau Blok di sebagian desa wilayah Kecamatan Susukan akibat dari meluapnya sungai Ciwaringin dan Wangan Ayam yang disertai hujan deras sehingga debit airnya meningkat dan mengakibatkan banjir,” ungkapnya.

Kunjungan Kapolresta Cirebon meninjau banjir itu didampingi Dandim 0620 Kabupaten Cirebon Letkol Arh Adhi Kurniawan, Kepala BPBD Kabupaten Cirebon Dadang, Kasat Polair AKP Yoman, Kapolsek Susukan AKP Sumarjono, BPBD Kabupaten Cirebon dan lainya. (CR5)