Pelatih Persib Beri Nilai Positif Barisan Pertahanan Pangeran Biru

JABARNEWS | BANDUNG – Skuat Persib untuk persiapan menatap kompetisi Liga 1 2020, terus melakoni sesi latihan yang maksimal, Pelatih Persib Robert Alberts erikan penilaian positif untuk barisan pertahanan Pangeran Biru.

“Saya rasa barisan pertahanan kami sudah stabil ketika bermain dengan empat bek sejajar atau tiga bek sekalipun. Tergantung kebutuhan dalam pertandingan. Saya tentunya senang melihat ini,” ujar Robert Alberts Senin, dikutip dari laman resmi Persib (24/02/2020).

Baca Juga:  Erick Thohir: BUMN Antisipasi Skenario The New Normal

Pelatih berkebangsaan Belanda itu merasa senang dengan kerja keras anak asuhnya selama masa persiapan menghadapi kompetisi.

“Performa Nick Kuipers cs di lini belakang telah menunjukan perkembangan yang menggembirakan’ ujarnya.

Baca Juga:  Ekonomi Kreatif Indonesia Peringkat Tiga Dunia, Ini Kata Sandiaga Uno

Ia menjelaskan, dari hasil beberapa training match mengalami peningkatan yang bagus di barisan pertahanan, namun pelatih menyayangkan Jupe (Achmad Jufriyanto) hengkang dari skuat asuhannya tersebut.

“Saya sayangkan Jupe (Achmad Jufriyanto) hengkang. Sebetulnya (Jupe) sudah ada dalam rencana.

Baca Juga:  Meski Imbang Lawan Ekuador, Presden Jokowi Puji Timnas Indonesia U-17

Akan tetapi, Kata dia, dirinya juga senang karena kiper baru Teja Paku Alam sudah bisa beradaptasi dengan skema permainan yang diinginkannya.

Oleh karena itu, Robert pun mengaku optimistis jika timnya mampu meraih hasil lebih baik di musim 2020 ini. (Red)