Seorang Pria Paruh Baya Ditemukan Tewas di Rest Area KM 88 Purbaleunyi

JABARNEWS | PURWAKARTA – Seorang pria paruh baya ditemukan tewas di rest area Rest Area KM 88 A, Tol Purbaleunyi, pada Rabu (26/2/2020) sekira pukul 22.30 WIB.

Berdasarkan keterangan Kapolres Purwakarta AKBP Indra Setiawan melalui Paur Humas, IPDA Tini Yutini, pria tersebut bernama Maman Wijaya (51) yang berprofesi sebagai karyawan swasta.

Berdasarkan identitasnya, Maman merupakan warga Kampung Babakan Paku Haji, RT.02/RW. 03 Desa Leuwigoong, Kecamatan Leuwigoong, Kabupaten Garut, Jawa Barat.

Baca Juga:  Ridwan Kamil Tegaskan Tak Ingin Dengar Ada BUMD Rugi

“Piket Siaga Reskrim beserta Unit Identifikasi dan Piket Pawas melaksanakan cek tkp orang meninggal dunia. Hasil olah tkp diduga korban meninggal dikarenakan penyakit serangan jantung,” ungkap Tini saat dihubungi melalui telepon selulernya, Kamis (27/2/2020)

Berdasarkan hasil pemeriksaan, tambah dia kondisi fisik, badan tidak ada tanda-tanda kekerasan dan hasil pengecekan pengecekan dari CCTV terpantau korban setelah keluar dari toilet, korban langsung terjatuh.

Baca Juga:  Polres Cianjur Amankan Tersangka Kasus Narkoba, Satu Diantaranya Siswi SMK

“Tidak ditemukan luka atau tanda kekerasan pada tubuh dan dimungkinkan yang bersangkutan mengalami sakit,” ungkapnya.

Berdasarkan informasi, tambah Tini, korban merupakan penumpang Bus Karunia bakti dengan nomor polisi Z 7687 DB jurusan Kalideres-Singaparna, korban berencana turun di Garut.

“Pada saat bus melakukan cheker di KM 88 A, korban turun dan pergi ke toilet, setelah keluar dari toilet korban terlihat berjalan sempoyongan kemudian terjatuh dengan posisi terlentang di depan pintu toilet, sontak security datang untuk menolong karena posisi korban masih bernapas lalu security menelepon Ambulance Jasamarga namun saat ambulance tiba di TKP, korban sudah meninggal dunia,” jelas Tini.

Baca Juga:  Video: Pengrajin Anyaman Bambu Di Desa Cipanas Sumedang

Saat ini, korban berada di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bayu Asih Purwakarta. (Gin)