Diduga Keracunan Jamur, Tiga Warga Kawali Dilarikan Ke RSUD Ciamis

JABARNEWS | CIAMIS – Diduga keracunan jamur, sebanyak 3 orang warga Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat dilarikan ke instalasi gawat darurat (IGD) dan 1 orang warga Kecamatan Kawali dilarikan ke ruang intensive care unit (ICU) RSUD Kabupaten Ciamis, Jawa Barat.

Menurutnya, keracunan jamur tersebut terjadi pada Senin (9/3/2020) sekitar pukul 17.00 WIB, setelah jamur tersebut di masak untuk menjadi santapan lauk pauk bersama nasi

“Ia mengatakan bahwa putranya bernama Riki Maulana (15) warga Dusun Cikakak RT 1 RW 7, Desa Linggapura, Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis, korban yang masih duduk di bangku SMP tersebut mengalami keracunan setelah mengkonsumsi sop jamur yang dimasak oleh neneknya,” kata Siti Solihah (35) salah satu Ibu korban keracunan makanan, Selasa (10/3/2020).

Siti menjelaskan bahwa putranya tersebut mengalami pusing dan keluar keringat dingin serta muntah-muntah setelah memakan sop jamur yang di masak oleh neneknya, jamur tersebut di dapat dari saudaranya yang didapat dari kelompok buruh pemotong kayu di hutan.

Sementara, korban lain bernama Yaya (41) Dusun Banjarwaru RT 03 RW 07, Desa Kawali, Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis juga mengalami hal yang sama, yakni keracunan jamur.

Menurut Ika (37) selaku adik korban mengatakan bahwa kakaknya mengalami sakit kepala dan keluar keringat dingin setelah mengkonsumsi jamur dengan cara di oseng.

Ika menuturkan bahwa setelah memakan oseng jamur dicampur dengan nasi, selang 10 menit Kakak saya langsung mengalami sakit kepala, keluar keringat dingin dan juga muntah-muntah.

“Hingga akhirnya Kakak saya langsung dilarikan ke IGD RSUD Kabupaten Ciamis,” ungkapnya.

Sebelumnya, jamur-jamur tersebut didapat dari kelompok buruh pemotong kayu di hutan.

“Jamur-jamur yang diduga puluhan kilogram tersebut lantas dibagikan oleh para kelompok buruh pemotong kayu, ia pun mengira bahwa jamur tersebut adalah jamur yang sering biasa di konsumsi,” tuturnya. (Tny)