Kabar Baik! Pasien Positif Covid-19 Warga Purwakarta Dinyatakan Sembuh

JABARNEWS | PURWAKARTA – Pasien positif Covid-19 asal Kecamatan Pasawahan, Purwakarta, berinisial U (65) dinyatakan sembuh, setelah dirawat sejak 5 Maret 2020 di Rumah Sakit Paru (RSP) Rotinsulu, Bandung.

“Alhamdulillah pasien positif covid-19 asal Purwakarta dinyatakan sembuh dan kini dipulangkan ke kediamannya.

Ini merupakan kabar baik untuk warga Purwakarta,” ucap Juru bicara Satgassus Covid-19 Kabupaten Purwakarta, Wahyu Wibisono, saat dihubungi melalui telepon selulernya, Jumat (20/3/2020) petang.

Baca Juga:  Hampir 30 Persen Petani di Kuningan Belum Dapat Kartu Tani, Kenapa?

Diketahui, bertempat di Kantor Desa Pasawahan, serah terima pasien dilakukan, Satgassus Covid-19 Kabupaten Purwakarta yang diwakili Deni Darmawan kepada keluarga pasien yang diwakili Kepala Desa Pasawahan, Akhmad Kosasih.

Baca Juga:  Pemkot Cimahi Siapkan Rp. 9,4 Miliar Untuk PJU

Kemudian, lanjut dia, pihaknya akan mengontrol dan mengecek pasien tersebut selama 14 hari ke depan untuk memastikan kesehatan pasien tersebut.

“Yang mesti diingat dan dipahami bahwa virus ini dapat disembuhkan. Dengan kerjasama yang baik semua pihak dan mengikuti anjuran tenaga medis. Tetap tenang dan jangan panik,” kata pria yang akrab disapa Wibi itu.

Baca Juga:  Cerita Iding, Pengusaha Dorokdok Kulit Asal Purwakarta

Selain itu, tambah dia, untuk menghadapi virus ini warga diminta untuk mengikuti apa yang sudah dianjurkan dan arahan-arahan yang dikeluarkan oleh pemerintah.

“Pasien ini merupakan yang ketiga sembuh di Jawa Barat,” ujarnya. (Gin)