Ikut Musda, Ketua Hipmi Cianjur Sudah Tes Corona, Begini Hasilnya

JABARNEWS | CIANJUR – Setelah menghadiri acara Musda XVI Hipmi Jawa Barat di Kabupaten Karawang, pada 9 Maret 2020. Pengurus Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) Cianjur, Jawa Barat, yang sempat hadir pada Musda Hipmi di Karawang, harus ikut menjalani tes corona atau covid-19 di rumah sakit Bhayangkara Cianjur.

“Saya bersama tiga orang pengurus Hipmi Cianjur, masuk dalam ODP kategori A, sehingga kami meminta dilakukan rapid test ke Dinkes Cianjur, untuk memastikan kondisi kesehatan,” kata Ketua Hipmi Cianjur, Helmi Permana Hadi pada wartawan di Cianjur.

Ia mengatakan bahwa dirinya dites corona karena pandemi yang terjadi saat ini di berbagai daerah. Beruntung menurut dokter hasil pemeriksaannya adalah normal.

Setelah beberapa hari barulah mereka mendapatkan panggilan untuk melakukan rapid test atau pemeriksaan cepat di RS Bhayangkara Cianjur. Sebelumnya dia dan tiga orang pengurus lainnya, melakukan karantina mandiri di rumah masing-masing.

Pemeriksaan cepat itu, tutur dia, juga dilakukan terhadap dua orang pengurus Hipmi Bogor karena keduanya berdomisili di Cianjur, namun kegiatan usahanya di wilayah Bogor. Kedua orang tersebut dinyatakan negatif COVID-19.

“Hasilnya sama negatif meskipun sudah dapat beraktivitas normal kembali, kami diimbau untuk tetap bekerja dari rumah sesuai dengan imbauan pemerintah guna mencegah penyebaran virus corona,” katanya.

Sebelumnya Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, mengeluarkan imbauan bagi pengurus Hipmi yang ikut dalam musda di Karawang, masuk dalam ODP kategori A dan melakukan isolasi mandiri serta melakukan pemeeiksaan cepat.

Pasalnya Wakil Walikota Bandung dan tujuh orang anggota Hipmi dinyatakan positif COVID-19 usai menghadiri acara tersebut, sehingga pengurus Hipmi Cianjur, mematuhi larangan keluar rumah dan melakukan isolasi mandiri dan melakukan pemeriksaan cepat.

Sekadar diketahui, sejumlah tamu undangan di antaranya Wakil Wali Kota Bandung Yana Mulyana dan Bupati Karawang Cellica Nurrachdiana positif Corona usai hadir di acara Musda Hipmi Jabar. Gubernur Jabar Ridwan kamil menyebut acara Hipmi Jabar di Karawang itu menjadi klaster penyebaran Corona dan mengimbau orang yang mengikuti kegiatan itu dites kesehatan. (Ara)