Kapolsek Galang Bagikan Sembako Pada Warga Kurang Mampu

JABARNEWS | DELI SERDANG – Polsek Galang menyerahkan bantuan sembako pada puluhan warga kurang mampu dampak pandemi Coronavirus Disease (Covid-19) di Mapolsek Galang, Sabtu (18/4/2020).

Kapolsek Galang Polresta Deli Serdang AKP Teddy Napitupulu pada jabarnews.com mengatakan pemberian bantuan sembako kepala puluhan warga kurang mampu seperti berupa beras, minyak makan dan beberapa bahan sembako lainnya.

Baca Juga:  Kejari Purwakarta Berhasil Tagih Rp3,5 Miliar Piutang BPJS Kesehatan

‘Bantuan ini bentuk keperdulian Polsek Beringin terhadap warga terdampak pandemi Covid-19,” katanya.

Dikatakannya, situasi darurat Covid-19 ini sangat membebani masyarakat, terutama ekonomi masyarakat, untuk itu Polri khususnya Polresta Deli Serdang beserta seluruh jajaran tergerak untuk melakukan bakti sosial berupa pemberian bantuan sembako kepada warga kurang mampu.

Baca Juga:  Stimulus Covid-19, Karawang Hapus Denda 11 Jenis Pajak Ini, Apa Aja?

“Dengan harapan semoga dapat bermanfaat dan dapat membantu serta mengurangi sedikit beban di tengah situasi saat ini,” ucap AKP Teddy Napitupulu.

Baca Juga:  Siaga Darurat Bencana Kabupaten Ciamis, Herdiat: Kami Tetapkan 7 Hari

Ditempat terpisah, Suwanto salahsatu penerima bantuan mengatakan, masyarakat sangat membutuhkan bantuan karena penghasilan sehari-hari sudah sulit di dapat sejak Merebaknya Covid-19.

“Kami selaku warga sangat berterima kasih atas bantuan sembako diberikan Kapolsek Beringin,” bilangnya. (ptr)