Tuding Istri Selingkuh, Suami Malah Tewas Gantung Diri

JABARNEWS | TASIKMALAYA – Seorang pria warga Kelurahan Cibunigeulis, Kecamatan Bungursari, Kota Tasikmalaya, Jawa Barat nekad mengakhiri hidupnya dengan cara gantung diri, diduga motif permasalahan asmara rumah tangga.

Pria berinisial OP (32) ini diketahui telah dikaruniai 2 anak dari buah hasil dengan istrinya berinisial AI (24) dan OP ditemukan tewas pada Sabtu (9/5/2020) dini hari, dengan seutas tali tambang plastik di salah satu bangunan kosong yang berada di depan rumah mertuanya.

Baca Juga:  DPRD Jabar Pastikan Data WNA di Purwakarta

“Berdasarkan keterangan yang diperoleh oleh para saksi, sebelum ditemukan meninggal akibat gantung diri, korban terdengar cekcok mulut dengan istrinya, padahal waktu itu korban baru saja pulang dari pekerjaannya,” ujar Kapolsek Indihiang, Kompol Moch Bashori.

Ia menambahkan cekcok mulut itu dipicu lantaran korban menuduh sang istri telah mempunyai pria idaman lain (PIL) didalam lingkaran rumah tangganya, saat itu korban menduga sang istri telah berselingkuh dengan pria lain hingga bertengkar hebat,” ungkapnya.

Baca Juga:  Tuntut Ganti Untung, Warga Darangdan Geruduk Proyek KCIC

“Akibat adanya pertengkaran itu, tetangga hingga RT setempat pun langsung turun tangan untuk melerai pertengkaran yang dilakukan pasangan suami istri, karena pada saat cekcok mulut dan bertengkar itu sang istri berteriak kesakitan hingga memancing rasa penasaran tetangga dan RT setempat.

“Setelah pertengkaran mereda, korban yang berprofesi sebagai pemecah batu itu malah ditemukan tewas menggantung dengan tali tambang plastik,” tuturnya.

Baca Juga:  Yossi-Aries Optimis Menang Di Pilwalkot Bandung

Sementara berdasarkan Unit Tim Identifikasi Polres Tasikmalaya Kota menyimpulkan bahwa kematian korban murni bunuh diri, dan ketika dilakukan pemeriksaan, tidak ada tanda-tanda kekerasan di tubuh korban.

“Atas kejadian itu, keluarga korban menolak jenazah korban untuk dilakukan autopsi, dan menganggap bahwa kematian korban adalah musibah,” ucapnya. (Tny)