Jangan Sampai Tertipu, Ini Cara Bedakan Daging Sapi dengan Babi dan Celeng

JABARNEWS | BANDUNG – Warga di Kabupaten Bandung, Jawa Barat sempat membuat warga resah. Pasalnya terungkapnya 4 pelaku peredaran daging celeng yang dicampur daging sapi di pasaran.

Mencuatnya kasus ini, menjadi kekhawatiran tersendiri bagi orang yang hendak membeli daging sapi, terutama bagi umat muslim yang notabene mengharamkan daging babi atau celeng.

Tidak ingin keresahan warga berlanjut, Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung telah melakukan pemeriksaan terhadap daging yang dijual di pasar-pasar tradisional di Kota Bandung dan memastikan tidak ada daging celeng di Kota Bandung.

Baca Juga:  Roy Suryo Kembali Berkicau, Kritik Pesawat Jokowi yang Dianggap Buang-buang Avtur di Jerman

Kendati demikian, Kepala Dinas Pangan dan Pertanian Kota Bandung, Gin Gin Ginanjar, tetap mengimbau agar warga lebih waspada dan teliti. Warga diimbau untuk mengetahui perbedaan daging sapi, babi, dan celeng.

Berikut tips yang diberikan Gin Gin bagi masyarakat untuk membedakan mana daging sapi, babi, dan daging celeng, seperti dirilis humas.bandung.go.id.

Daging sapi

Warna daging merah tua dengan serat daging kasar dan rapat. Tekstur daging sapi relatif lebih kenyal dibanding daging celeng dan babi. Kalau ditekan oleh jari, daging sapi akan kembali seperti semula. Ciri lainnya, lemak daging sapi tebal dan keras dengan bau khas sapi.

Baca Juga:  Cegah Klaser Baru, Pemkab Sergai Gelar Rapid Test Sasar ASN

Daging babi

Warna daging merah pucat dengan serat daging halus dan renggang. Teksturnya lebih lunak dibanding daging sapi. Lemak daging babi lebih tebal dan lunak. Ciri khas daging babi adalah, berbau amis.

Baca Juga:  Ini Info Bagi PNS Eselon III dan IV yang Akan Pensiun

Daging celeng

Daging celeng umumnya berwana merah muda, akan sangat kontras bila dibandingkan dengan daging sapi. Serat daging celeng relatif lebih kasar dengan tekstur lunak. Lemak daging lebih tipis dan dari segi aroma daging celeng lebih amis dan anyir

Bagi orang awam, membedakan daging sapi yang dioplas daging babi memang cukup sulit, hal ini karena keduanya memiliki bentuk dan warna sekilas menyerupai. Oleh karenanya, kita perlu cerdas dalam mengetahui perbedaannya. (Red)