Keren! Baznas Ciamis Terapkan Pelaporan ZIS Secara Digital

JABARNEWS | CIAMIS – Untuk mendukung kecepatan dalam penghimpunan dan pelaporan Zakat Fitrah, Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Ciamis terapkan pelaporan penghimpunan secara digitalisasi

Menurut Sekretaris Baznas Ciamis, Kikin Mutaqqin, M.Pd mengatakan, pelaporan penghimpunan rekapitulasi zakat fitrah di Ciamis ini sudah dilakukan secara digitalisi, termasuk pelaporan Zakat, Infaq dan Shodaqoh (ZIS).

“Penggunaan pelaporan zakat fitrah secara cepat melalui digitalisasi itu sebetulnya sudah dilakukan sejak 3 Tahun yang lalu, namun karena terbatasnya SDM, UPZ yang memamfaatkan pelaporan secara digitalisasi itu hanya terhitung 40 persen,” kata Kikin kepada Jabarnews.com, Kamis (21/5/2020).

Baca Juga:  Di Tengah Pandemi, PPPA Daarul Qur’an Ajak Masyarakat Berkurban

Namun begitu, kata Kikin, fitur yang ada didalam aplikasi tersebut sudah diatur sedemikian rupa, sehingga tampilannya lebih sederhana dan pelapor dari unit pengumpul zakat (UPZ) tidak akan mengalami kesulitan.

“Dengan adanya pelaporan secara digitalisasi dengan menggunakan aplikasi ZIS Ramadhan Baznas Ciamis itu, pihaknya dapat mengetahui berapa besar animo zakat fitrah melalui Baznas Ciamis,” ujarnya

Baca Juga:  PSBB Jakarta Sudah Berlaku, Masih Banyak Warga Bekasi Bepergian ke Ibu Kota

Jadi Kikin menambahkan dapat mengetahui lebih cepat berapa besaran zakat fitrah yang masuk termasuk besaran zakat, infaq dan shodaqoh melalui Baznas Ciamis.

Namun begitu kata Kikin, UPZ yang melapor melalui digitalisasi tersebut tetap harus melengkapi laporan fisiknya secara manual, jadi maksimal H+14 atau 2 Minggu setelah Idul Fitri UPZ wajib menyertakan pelaporan fisiknya ke Baznas Ciamis.

Baca Juga:  Inilah Hasil 32 Sampel Swab Warga Ciamis Dengan PCR dari Labkesda Jabar

“Kikin berharap, pelaporan ZIS secara digitalisasi itu dapat dimamfaatkan oleh seluruh UPZ yang ada di Kabupaten Ciamis, walaupun beda tipis dengan laporan fisik, minimal dengan adanya aplikasi kita dapat menganalisa berapa jumlah pengimpunan ZIS di Kabupaten Ciamis,” ucap Kikin. (Red)