Sosialisasi New Normal, Petugas Gabungan: Masih Banyak Warga yang Acuh

JABARNEWS | GARUT – Pemerintah Kabupaten Garut, Jawa Barat tengah mempersiapkan diri menghadapi new normal. Sosialisasi sudah dilakukan kepada seluruh organisasi perangkat daerah (OPD) di lingkungan Pemkab Garut. 

Menjelang pelaksanaan new normal pada 1 Juni 2020, petugas gabungan dalam sosialisasi terkait penerapan new normal, petugas dari TNI, Polri, Satpol PP, Dishub, dan Dinkes Garut mendatangi pedagang dan pembeli di Pasar Ciawitali. Petugas masih menemukan warga yang tak memakai masker.

Baca Juga:  Ciptakan Iklim Investasi Sehat Cara Bamsoet Gaet Investor

Kapolsek Tarogong Kidul, Kompol Kadarusman mengatakan setelah dilakukan monitoring selama pandemi Covid-19 ternyata masih banyak warga masyarakat yang belum mengikuti imbauan pemerintah mulai dari tidak memakai masker saat bepergian, masih melakukan kegiatan berkerumun, dan juga masih belum menerapkan physical distancing atau menjaga jarak aman saat bersosial.

“Kami ingatkan biar mereka pakai masker dan menjaga jarak, sesuai protokol kesehatan yang dianjurkan pemerintah. Saat pemberlakuan new normal nanti, mereka sudah terbiasa patuhi protokol,” ujarnya, Sabtu (30/5/2020).

Baca Juga:  Tiga Gempa Beruntun Guncang Selatan Banten Sampai Sukabumi

Saat melakukan sosialisasi, lanjutnya, tak sedikit warga yang tak memakai masker. Sejumlah warga, diakuinya juga menghindar saat petugas memberi imbauan dengan pengeras suara.

“Saat ditegur kenapa tak pakai masker, banyak yang acuh. Imbauan dari petugas belum didengarkan baik-baik. Padahal demi kenyamanan dan kesehatan bersama,” kata Kadarusman.

Selain menggelar sosialisasi, petugas juga melaksanakan pengecekan suhu tubuh ke warga yang ada di pasar. Tingkat kesadaran warga untuk memakai masker masih rendah karena belum memahami penggunaannya.

Baca Juga:  Kecanduan Judi Online, Seorang Pemuda Nekat Curi Handphone

“Tentu akan kami edukasi terus. Jika masih tak pakai masker, akan ada tindakan dari petugas agar warga bisa mengerti,” ujarnya.

Dirinya mengimbau kepada warga masyarakat agar mengikuti semua kebijakan pemerintah terkait penanggulangan penyebaran covid-19, semua demi kebaikan kita bersama, demi membuat indonesia terbebas dari virus corona. (Red)