Benarkah Keraton Kasepuhan Cirebon Diambil Alih Oleh Sosok ini? Simak

JABARNEWS | CIREBON – Beredar video di dunia maya perihal pengambilan alih keraton kasepuhan Cirebon oleh seseorang yang mengaku keturunan asli Sultan Sepuh XI viral di media sosial.

Dalam video yang beredar, menggambarkan seorang pria yang mengaku keturunan asli Sultan Sepuh XI melakukan sidak keraton kasepuhan dan menutup pintu dengan rantai.

Sedangkan video lainnya, beredar di sejumlah grup Whatsapp dan media sosial yang berdurasi 1 menit 9 detik, pria tersebut menyatakan akan mengambil alih keraton kasepuhan dari tangan PRA Arief Natadiningrat.

Baca Juga:  Kabar Gembira bagi yang Ingin Ibadah Umroh, Ini Kata Kemenag

“Hari ini Sabtu 27 Juni tahta sultan kasepuhan diambil alih. Demikian video ini untuk disebarluaskan,” katanya dalam video yang beredar itu.

Saat dikonfirmasi, Rahardjo Djali pria yang mengaku keturunan asli Sultan Sepuh XI, menyatakan akan mengambil alih kekuasaan keraton kasepuhan dari tangan PRA Arief Natadiningrat.

“Pengambilan alih kekuasaan itu, dirinya merasa sultan Pra Arief Natadiningrat tidak transparan dalam mengelola sejumlah aset milik keraton kasepuhan,” katanya saat bertemu disalah satu ruang keraton Kasepuhan. Minggu (28/6/2020)

Baca Juga:  Pemkot Bandung Percepat Audit Stadion GBLA, Ini Sebabnya

Selain itu juga, dijelaskan Rahardjo bahwa Sultan Pra Arif Natadiningrat bukanlah keturunan asli dari sultan sepuh XI. Melainkan keturunan dari belanda yakni Alexander Raja Rajadiningrat yang menikah dengan keturunan keraton Kasepuhan.

“Dari silsilah saja Sultan Pra Arief Natadiningrat bukanlah keturunan asli dari Sultan Sepuh XI. Maka dari itu kami kesini untuk meruluskan,” paparnya.

Baca Juga:  PT Indomarco Prismatama Serahkan Bantuan Masker Di Purwakarta

Sementara itu, menanggapi beredarnya pernyataan Rahardjo Djali. Sultan Sepuh, PRA Arief Natadiningrat belum bisa memberikan tanggapan secara resmi, karena dirinya sedang berada di wilayah Bandung.

“Saya masih dirawat di Bandung. Tidak usah diladeni. Bikin malu Cirebon. Nanti saya klarifikasi kalau sudah di Cirebon,” singkatnya saat dihubungi melalui via WhatsApp. (CR2)