Mall Asia Plaza Tasikmalaya Mulai Berlakukan Parkir Elektronik

JABARNEWS | TASIKMALAYA – Masyarakat Kota Tasikmalaya kini tidak direpotkan lagi dengan uang recehan untuk membayar parkir di Mall Asia Plaza Kota Tasikmalaya, pasalnya Elektronik Parkir (E-Parking) kini dapat digunakan untuk transaksi praktis ketika membayar parkir.

Kepala Tim Sistem Pembayaran Bank Indonesia Tasikmalaya mengatakan, pembayaran menggunakan E-Parking merupakan inovasi terobosan dalam gerakan non tunai, sehingga melalui transaksi E-Parking ini masyarakat tidak perlu repot-repot merogoh uang recehan untuk membayar parkir,” katanya kepada Jabarnews, Minggu (10/11/19).

Baca Juga:  Lagi, Kejari Tetapkan Tersangka Dugaan Korupsi Di DPRD Purwakarta

“Masyarakat bisa membayar tunai dengan menggunakan kartu Brizzi dari Bank BRI dan E-Money dari Bank Mandiri, jadi biar lebih praktis, tanpa mengeluarkan uang tunai,” tuturnya.

Sementara ditempat terpisah, Maketing And Promotion Manajer Asia Plaza, Lusy Sosilawaty mengaku dengan inovasi Elektronik Parkir tersebut merupakan gebrakan baru untuk fasilitas Asia Plaza.

Baca Juga:  Musnahkan Ribuan Botol Miras, Polres Ciamis Siap Amankan Nataru

“Ya kita tidak mau ketinggalan dengan Mall-Mall lain, jadi kita coba inovasi ini untuk lebih ke millenial. Lusy mengaku, walau sudah diberlakukan sistem elektronik parkir, sistem manual pun tetap jalan,” katanya.

Jadi intinya, inovasi elektronik parkir ini supaya pengunjung tidak repot-repot mengeluarkan uang tunai untuk bayar parkir. Selain bisa digunakan untuk membayar parkir, untuk pembayaran lainnya pun bisa menggunakan kartu tersebut.

Baca Juga:  RSUD Soekardjo Tasikmalaya Sediakan Ruang Isolasi Khusus Penderita Corona

Menurutnya, masyarakat bisa menggunakan E-Parking dengan saldo minimal Rp. 10.000, jadi untuk top up dengan Rp. 10.000 juga bisa, dan bisa top up dimana saja, terutama di minimaket.

Lusy berharap, kedepannya segala bentuk transaksi tidak akan kesulitan lagi dengan uang cash, sehingga dengan E-Parking ini bisa cepat. (CR1)