Miris.. Jembatan Menuju Pantai Sialang Buah Sergai Nyaris Ambruk

JABARNEWS | SERDANG BEDAGAI – Jembatan menuju pantai Sialang Buah terletak di Desa Sialang Buah, Kecamatan Teluk Mengkudu, Kabupaten Serdang Bedagai, Suamtera Utara, kondisinya semakin memprihatinkan dan nyaris ambruk.

Pantauan Jabarnews.com, Senin (3/8/2020) jembatan panjangnya 25 meter tersebut dibangun tahun 2006 lalu kondisinya semakin memprihatinkan. Hal itu disebabkan tiang dan galang jembatan terbuat dari besi tersebut sebagian sudah keropos dan miring.

Selain itu lantai terbuat dari kayu sebagian sudah lapuk dan rusak, ini sangat membahayakan para wisatawan yang akan melintasi jembatan tersebut menuju lokasi wisata pantai Sialang Buah.

Baca Juga:  Wisata Di Purwakarta Segera Beroperasi Lagi, Ada Yang Jangan Buka

Dewi pengelola objek wisata pantai Sialang Buah pada jabarnews.com, rusaknya jembatan dan nyaris ambruk sudah hampir 2 tahun. Warga sekitar terpaksa memasang tiang penyangga dengan kayu agar jembatan tidak ambruk.

“Sudah lebih 2 tahun, awalnya jembatan miring akibat ditabrak kapal melintas di bawa jembatan,” katanya.

Baca Juga:  Ingat, Jika PSBB Jakarta Berakhir Aturan Ini Kembali Diterapkan

Masih kata Dewi, pihak pengelola sudah beberapa kali mengganti lantai jembatan agar dapat dilalui masyarakat sekitar dan wisatawan yang mengunjungi pantai Sialang Buah. Sedangkan agar jembatan tidak rubuh terpaksa di pasang tiang penyangga.

“Untuk lantai sudah beberapa kali kita ganti, karena apabila tidak diganti sangat berbahaya bila dilalui masyarakat maupun wisatawan,” ucap Dewi.

Ia berharap, janji Pemkab Serdang Bedagai akan membangun jembatan tahun 2021 nanti agar benar-benar dilaksanakan demi peningkatan wisatawan ke pantai Sialang Buah.

Baca Juga:  Cerita Rizky Ramadhan, Peraih Dua Medali Olimpiade Science Asal Bandung

“Kita harapkan janji diwujudkan karena apabila tidak maka jumlah wisatawan akan berkurang akibat rusaknya jembatan,” bilangnya.

Ditempat terpisah, Kadis PUPR Kabupaten Serdang Bedagai, Johan Sinaga mengatakan, pembangunan jembatan menuju lokasi pantai Sialang Buah akan dilaksanakannya pada anggaran tahun 2021.

“Jembatan akan kita bangun tahun 2021, semoga pembangunan dapat terlaksana,” ujarnya. (Ptr)