Persib Agendakan Laga Uji Coba Akhir Agustus Hingga September

JABARNEWS | BANDUNG – Setelah kembali rutin menjalani latihan, Persib Bandung kini mulai menerapkan program yang telah disusun. Laga uji coba pun masuk ke dalam rencana program skuat Maung Bandung.

Sebelumnya, Supardi Nasir dan kawan-kawan telah kembali berlatih di Stadion Gelora Bandung Lautan Api sejak Senin lalu (10/8/2020). Baru kembali berlatih setelah 4 bulan lamanya, kini fokus mereka lebih kepada para pemain untuk kembali menemukan sentuhan mereka dengan bola.

Setelah latihan rutin dijalankan, Persib pun mulai menatap dan mencari lawan untuk laga uji coba. Asisten Pelatih Persib, Yaya Sunarya menyebutkan bahwa agenda laga uji coba telah dirancang mulai dari akhir Agustus hinggal awal September.

Baca Juga:  Duh, Ada Ribuan Calon Janda Antre Cerai, Alasannya Bikin Kaget

“Rencana uji coba akan dilihat ketika kami siap untuk beruji coba. Tetapi kami sudah bikin rencana awal untuk laga uji coba di akhir bulan ini (Agustus) dan masuk ke awal September,” ujar Yaya dalam wawancara virtual dengan awak media, Kamis (13/8/2020).

Akan tetapi, sebelum masuk ke agenda uji coba, Yaya menjelaskan bahwa Persib akan lebih dahulu mengukur kemampuan para pemainnya. Setelah itu, di setiap minggunya akan diadakan evaluasi dan rencana untuk melakukan partai uji coba.

Baca Juga:  Usai Deklarasi Dukung Ganjar Pranowo, PDIP akan Bertemu PPP

“Kami juga setiap minggunya nanti akan mengadakan meeting membahas tentang laga uji coba dengan tim apa, di mana dan kapan,” tutur Yaya.

Sebelumnya, pelatih kepala Robert Rene Alberts juga telah menjelaskan bahwa mereka kemungkinan akan melakukan uji coba di Yogyakarta atau Bogor. Yogyakarta dipilih lantaran banyak tim yang nantinya akan berkandang di sana, sementara Bogor dipilih karena bisa bertanding dengan Tira Persikabo dengan pertimbangan jarak yang lebih dekat. Meski begitu, pertimbangan mengenai keselamatan para awak Persib pun aka dikaji kembali di masa pandemi Virus Covid-19 ini.

Baca Juga:  Komunitas Doodle Art, Apa Itu ?

“Kami juga mengetahui nantinya akan ada 6 tim yang melakukan partai kandang di Yogyakarta, dan itu mungkin bisa jadi opsi untuk kita melakukan uji coba di sana. Selain itu juga mungkin kita bisa ke Bogor yang lebih dekat dan bisa bertanding dengan Tira Persikabo yang juga sudah mulai berlatih,” tutur Robert Alberts. (CR4)