Bantu Penanganan Covid-19 di Purwakarta, Perusahaan Asal Australia Berikan Ini

JABARNEWS | PURWAKARTA – Dukungan serta donasi untuk pencegahan penyebaran Covid-19 di Purwakarta, disalurkan Perusahaan dari Austria yakni PT South Pasific Viscose.

Pemberian bantuan sebanyak 1.000 baju hazmat, 1.250 pelindung sepatu, 5.000 pelindung rambut, hingga 200 kacamata pelindung, diberikan PT SPV kepada Pemda Purwakarta ini diwakili oleh Direksi PT SPV, Bambang Prihanto selaku Direktur HRD kepada perwakilan Pemda Purwakarta, Iyus Permana selaku Sekretaris Daerah.

Baca Juga:  25 Penjual Miras Jadi Tersangka

“Ini (bantuan) sebagai bentuk nyata kepedulian kami kepada pemangku kepentingan di Purwakarta untuk mencegah penyebaran corona yang merupakan pandemi di dunia termasuk Indonesia,” kata Bambang didampingi dr. Hapid Reza selaku dokter perusahaan, dan Apriandi Yana selaku Head of SHE, serta Widi Nugroho Sahib, Sabtu (15/8/2020).

Bambang menambahkan, pihaknya sudah beberapa bulan silam selalu menerapkan protokol kesehatan di area dalam perusahaan, seperti aturan jaga jarak di tempat kerja atau bus karyawan, penyemprotan disinfektan di setiap ruangan, hingga memberikan masker, vitamin, dan hand sanitizer ke seluruh karyawannya.

Baca Juga:  Area TMP Karawang Jadi Lokasi Pemakaman Jenazah COVID-19

“Kami juga peduli kepada warga sekitar yang ada di Kampung Ciroyom dan Kantor Pemerintah Desa Cicadas dengan melakukan penyemprotan disinfektan,” ucap Bambang.

Sementara, Sekertaris Daerah Purwakarta, Iyus Permana mengucapkan terima kasih atas kepedulian PT SPV. Tak hanya itu, momentum tersebut sangat berarti baginya dalam mengenal lebih dekat Direktur HRD PT SPV.

Baca Juga:  Sudah Ditinggal PPP, Golkar Masih Ngotot Ingin Airlangga Jadi Capres 2024

“PT SPV ini sudah 35 tahun berinvestasi di Purwakarta. Tak hanya saat ini saja peran serta PT SPV, tetapi merek memang telah sering memberikan bantuan kepada pemerintah,” singkatnya. (Gin)