Terjadi Hujan Es di Sekitar Gunung Sinabung, Kok Bisa?

JABARNEWS | KARO – Hujan es terjadi di sekitar Gunung Sinabung, Sumatera Utara, tepatnya di Kecamatan Tiga Panah, Kabupaten Karo, Kamis (20/8/2020). Fenomena ini diduga terjadi karena meningkatnya guguran lava di sekitar Gunung Sinabung.

Menurut warga sekitar, Krisnanto Ginting, peristiwa hujan es ini terjadi mulai pukul 18.15 WIB. Menurutnya, ia baru pertama kali mengalami fenomena tersebut.

Baca Juga:  BPJAMSOSTEK Puji Komitmen Pemkab Purwakarta Lindungi Pekerja Informal

“Hujan esnya sebesar batu kerikil,” ungkap Krisnanto kepada wartawan, Kamis (20/8/2020).

Ia menyebut, hujan tersebut terjadi selama sekitar 20 menit. Beruntung, fenomena alam tersebut tidak menyebabkan kerusakan.

“Sekitar 20 menit tadi hujan es-nya, tapi enggak sampai merusak atap rumah. Tapi es-nya sampai ke teras rumah saya,” ujar Krisnanto.

Baca Juga:  Kasus Covid-19 DKI Jakarta, Anies Baswedan: Sangat Mengkhawatirkan

Sementara itu, menurut petugas BMKG Kualanamu, Desi, hujan es tersebut bisa saja terjadi karena meningkatnya gugusan lava dan abu vulkanik di Gunung Sinabung. Sehingga, partikel udara atau inti kondensasi di atmosfer bertambah dan memicu timbulnya awan Cumulonimbus.

Baca Juga:  Pesan Kemerdekaan Dari Bukit Century

“Awan CB tersebut dapat menyebabkan terjadinya hujan es, badai, guntur dan angin kencang. Jika terjadi lagi, tetap di rumah supaya lebih safety. Sebenarnya dampaknya sama aja dengan hujan, kalau kita diluar ya biasa sakit juga,” jelas Desi. (Red)