Kecelakaan Maut di Tol Cipularang KM 80, Tiga Orang Tewas

JABARNEWS | JAKARTA – Kecelakaan maut terjadi antara minibus jenis Luxio menabrak bagian belakang truk di ruas jalan Tol Cipularang Kilometer 80, tepatnya di wilayah Sadang, Purwakarta, Jawa Barat, Sabtu (12/09) pukul 00.50 WIB. Tiga orang tewas dalam insiden ini.

“Kendaraan datang dari arah Jakarta menuju Bandung, setiba di TKP menurut keterangan pengemudi kendaraan truk tronton pengemudi kendaraan luxio menabrak bagian belakang kendaraan truk tronton di lajur 1 posisi akhir kendaraan normal di bahu jalan hadap selatan,” kata Kepala Induk PJR Tol Cipularang, AKP Stanlly Soselisa, dilansir dari laman ntmcpolri.info, Sabtu (12/9/2020).

Baca Juga:  Cirebon Tempati Urutan Kelima Daerah Termiskin di Jabar, Bupati Ingatkan Hal Ini

Stanlly mengatakan penyebab kecelakaan ini diduga sopir mengantuk dan tidak dapat mengontrol laju kendaraannnya, sehingga menabrak truk yang ada di depannya,” kata AKP Stanlly Soselisa.

Baca Juga:  Pedagang Keluhkan Sepinya Pembeli di Lokasi MTQ ke-37 Sumatera Utara

Petugas satu persatu tengah melakukan evakuasi para korban yang tergeletak di luar jalan tol dan di dalam mobil tersebut. Dalam kecelakaan ini, tiga orang tewas dan tiga orang penumpang lainnya mengalami luka berat dan ringan.

“Untuk korban satu orang meninggal di TKP, satu orang ketika proses evakuasi dan satu orang meninggal di rumah sakit,” ucapnya.

Baca Juga:  Hampir 1 Bulan Lebih Diam Dirumah, Ini Pernyataan Sikap HMI CIamis

Korban kecelakaan saat ini sudah di evakuasi petugas ke Rumah Sakit Umum Abdul Radjak Purwakarta, sedangkan bangkai kendaraan di evakuasi ke pol derek di Jatiluhur. Kasus kecelakaan ini, dalam penanganan Laka Lantas Polres Purwakarta. (Red)