KNPI Purwakarta Maknai Hari Kesaktian Pancasila Di Tengah Pandemi

JABARNEWS | PURWAKARTA – Hari Kesaktian Pancasila diperingati setiap 1 Oktober dan tahun ini jatuh pada Kamis (1/10/2020). Hari nasional ini diperingati setelah Peristiwa Gerakan 30 September atau yang lebih dikenal sebagai G30S PKI.

Menurut Ketua Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Purwakarta, Asep Supriatna, Hari Kesaktian Pancasila merupakan perjalanan sejarah Bangsa Indonesia yang berhasil mempertahankan Ideologinya.

“Ini harus tetap diingat sekaligus cermin bagi kita semua khususnya generasi muda dalam menapaki kehidupan berbangsa dan bernegara, agar sejarah kelam tidak berulang di masa mendatang,” ucap Asep. Pada Kamis (1/10/2020).

Baca Juga:  Tiga Hal yang Sering Terlupakan Saat Berterima Kasih Pada Ibu

Ditambahkannya, pentingnya perjalanan sejarah bangsa Indonesia di tahun 1965 di mana ada rongrongan dari dalam waktu itu tentang bahaya paham komunis yang ingin menggantikan dasar negara kita yakni Pancasila.

“Ditengah Pandemi Covid-19 yang saat ini masih mewabah, nilai-nilai Pancasila-lah yang saat ini kita jadikan landasan,” ucap Pria yang menjabat sebagai kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumberdaya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Purwakarta itu.

Dijelaskanya, Indonesia ini beraneka ragam, berbagai macam suku, agama, ras antar golongan.

Baca Juga:  Bikin Warga Purwakarta Tewas, Tindakan 6 Oknum TNI AL Tidak Ditoleransi

“Saat ini kondisi tahun 2020 kita lihat bersama dinamika nasional banyak pihak mau itu luar, mau dalam ingin merusak keutuhan bangsa dan negara kesatuan Republik Indonesia,” ungkap Asep.

Maka dari itu, tambah dia, masyarakat harus bersatu, bersatu dengan tetap melihat nilai-nilai yang terkandung pada Pancasila terhadap keutuhan bangsa.

Asep mengungkapkan, bahwa saat ini semua berupaya keluar dari pandemi Covid-19.

“Hilangkan ego-ego itu, mari bersatu agar kita bisa keluar dari pandemi Covid-19 ini,” ajaknya

Baca Juga:  Selewengkan Dana Desa, Kuwu di Cirebon Terjerat Kasus Korupsi

Untuk itu dirinya mengajak seluruh elemen bangsa, utamanya kaum muda, untuk menjaga kondusivitas bangsa agar Indonesia tidak terpecah belah.

“Maknai Kesaktian Pancasila dengan menumbuhkan jiwa nasionalisme dan patrotisme mulai dari diri sendiri. Mari kita rawat dan jaga keutuhan, kesatuan bangsa demi terwujudnya keadilan yang merata dan kedamaian bersama. Dan mari kita amalkan nilai-nilai Pancasila sebagai dasar penguatan karakter bangsa menuju Indonesia maju dan bahagia. Selamat Hari Kesaktian Pancasila, 1 Oktober 2020,” pungkasnya. (Gin)