Menurut Wakil Gubernur Jabar Uu Ruzhanul Ulum, kampanye dan promosi protokol kesehatan yang menjamin keamanan bagi calon wisatawan di destinasi wisata pun perlu digencarkan dengan memanfaatkan media sosial.
Baca Juga:
Penerima Vaksin COVID-19 Tidak Perlu Lagi Pakai Masker, Benarkah?
Lawan Covid-19, Bupati Bandung Barat Aa Umbara Jalani Terapi Plasma
"Kami ingin ekonomi menggeliat, tapi keselamatan warga tetap yang utama," ucap Uu saat membuka Rapat Koordinasi Pemasaran Pariwisata Jawa Barat di The Trans Luxury Hotel, Kota Bandung, Jumat (2/10/2020).
Sementara Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi Jabar juga telah mengeluarkan Surat Edaran Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi Jawa Barat Nomor 440/1222-Pemas Tahun 2020 tentang Panduan Strategi: Adaptasi Kebiasaan Baru Bidang Parbudekraf berdasarkan Peraturan Gubernur Nomor 46 Tahun 2020 dan Peraturan Gubernur Nomor 60 Tahun 2020 untuk menjadi acuan baik perorangan maupun industri pariwisata agar lebih memperhatikan protokol kesehatan.
Uu menegaskan, protokol kesehatan harus menjadi kesadaran bersama baik bagi pengelola maupun pengunjung destinasi wisata.
Halaman selanjutnya 1 2 3