Ada-Ada Saja, Ambulans Dipakai Bawa Antaran Pengantin

JABARNEWS | PALEMBANG – Dinas Kesehatan Palembang bergerak cepat dalam menindaklanjuti adanya mobil ambulans yang digunakan membawa antaran pengantin. Kejadian ini diharapkan tidak terulang lagi karena menimbulkan kepanikan masyarakat.

Kasi Pencegahan dan Penyakit Menular Dinas Kesehatan Palembang Yudhi Setiawan mengungkapkan, informasi sementara yang diterimanya, ambulans itu berasal dari klinik swasta. Lokasi pernikahan berada di kawasan Plaju Palembang.

“Itu ambulans dari klinik swasta. Sudah pasti menyalahi aturan,” ungkap Yudhi kepada wartawan, Senin (19/10/2020) dilansir dari laman Merdeka.com.

Dalam waktu dekat, pihaknya akan memanggil manajemen klinik tersebut, terutama penanggung jawab ambulans.

Baca Juga:  Bima Arya: Kantor Pemkot Bogor Tutup Sementara hingga Pekan Depan

“Kita akan tanya motifnya apa. Yang pastinya kita berikan teguran agar tidak mengulangi lagi tindakan itu,” kata dia.

Yudhi menyayangkan warga yang menyalahgunakan pemakaian ambulans yang seyogyanya hanya untuk mengevakuasi jenazah dan pasien. Terlebih lagi, dikhawatirkan justru pemakainya terkontaminasi penyakit yang melekat di barang-barang bawaan.

“Fungsinya hanya untuk membawa jenazah dan orang sakit, tidak dibenarkan dipakai untuk lainnya, apalagi untuk antaran pengantin,” ujarnya.

Untuk diketahui, sebelumnya warganet dihebohkan dengan video ambulans digunakan untuk membawa antar-antaran pengantin. Sopir dan seorang lainnya lengkap mengenakan pakaian hazmat atau seragam standar penanganan Covid-19.

Baca Juga:  Bawaslu RI Sebut Covid-19 Dapat Ganggu Pilkada Serentak 2020

Video berdurasi 1 menit 23 detik itu menyebar luas di media sosial, salah satunya di akun Instagram @sumsel.24jam. Di awal video nampak mobil ambulans bernomor polisi warna hitam dan melintas di Jembatan Musi IV Palembang dengan iring-iringan mobil lainnya.

Setiba di lokasi, ambulans itu disambut panitia pernikahan. Kemudian, dua orang mengenakan hazmat dilengkapi kacamata dan masker keluar dari mobil ambulans.

Baca Juga:  Gelombang Pertama Peserta Kartu Pra Kerja Mulai Terima Dana

Keduanya membuka pintu belakang dan mengeluarkan antar-antaran pengantin yang diserahkan kepada keluarga mempelai laki-laki untuk dibawa ke tempat acara.

Sepanjang dalam perjalanan hingga barang bawaan dikeluarkan, suara sirine khas mobil ambulans tetap menyala, layaknya sedang membawa jenazah maupun orang sakit.

Kasi Survei dan Imunisasi Dinas Kesehatan Sumsel Yusri mengaku baru mendapat informasi itu. Menurut dia, pihaknya tengah berkoordinasi dengan Dinkes kabupaten dan kota untuk mengetahui mobil ambulans yang digunakan. (Red)