Wakil Wali Kota Bandung, Yana Mulyana mengatakan, salah satu penyebab yang membuat peningkatan kasus Covid-19 di Kota Bandung adalah menurunnya tingkat kedisiplinan. Keterisian tempat tidur di rumah sakit pun menjadi kekhawatiran.
Baca Juga:
Intensitas Hujan Tinggi, BPBD: Ada 22 Titik Genangan Air di Depok
BMKG Minta Waspadai Daerah Zona Gempa Potensial, Berikut Daftarnya
"Parameter yang lazim digunakan di kita, adalah estimasi reproduksi virus masih di bawah satu. Tapi berdasarkan parameter Pemprov Jabar, indek kita sudah di bawah 1,80 masuk lagi ke zona merah," kata Yana Mulyana seperti dilansir dari Inilah Koran, Senin (23/11/2020).
"Tingkat hunian tempat tidur di Kota Bandung sudah di atas angka 60 persen, sudah di angka 86 persen. Di atas 60 persen pun sebenarnya sudah agak mengkhawatirkan," tambah dia.
Yana juga mengatakan, poin penanganan Covid-19 adalah pengawasan yang dilakukan pemerintah kota dan harus dibantu masyarakat. Menurutnya, kebijakan relaksasi baru tidak akan terlebih dahulu dilakukan.
Halaman selanjutnya 1 2