ASN Tahu Kabar Ajay M Priatna Ditangkap KPK, Ini Kata Sekda Kota Cimahi

JABARNEWS | CIMAHI – Kabar mengenai penangkapan Wali Kota Cimahi Ajay M Priatna oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah sampai ke sebagian besar Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemkot Cimahi.

“Kemungkinan besar ASN sudah mengetahuinya, karena media zaman sekarang itu sangat mudah diakses,” kata Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Cimahi Dikdik Suratno Nugrahawan di Pemkot Cimahi, Jumat (27/11/2020).

Meski begitu, dia menekankan, seluruh ASN di Pemkot Cimahi diminta untuk tetap fokus bekerja. Terutama bagi ASN yang memberikan pelayanan langsung kepada masyarakat.

Baca Juga:  Wah! Hubungan Herman Suherman dan TB Mulyana Dikabarkan Renggang, Pemkab Cianjur Pecah?

“Saya mengimbau kepada seluruh rekan-rekan ASN tetap bekerja dengan semangat, melayani masyarakat. Jangan kemudian masyarakat dikurangi hak-haknya untuk terlayani,” katanya.

Dikdik Suratno menekankan, seluruh ASN di Pemkot Cimahi pun diminta untuk tidak terpengaruh dengan kabar penangkapan Ajay M Priatna oleh KPK. Terpenting, kata dia, ialah pelayanan bagi masyarakat.

“Jangan kemudian masyarakat terkurangi hak-haknya untuk dilayani. Untuk yang lainnya, kami mohon untuk bisa menunggu sampai kami mendapatkan kepastian dari pihak yang terkait,” katanya.

Baca Juga:  Wiku: Pemda di Zona Merah Harus Tingkatkan dan Masifkan 3T

Penangkapan kepala daerah di Kota Cimahi oleh KPK kali ini ialah yang kedua kalinya. Beberapa waktu lalu, Atty Suharti Tochija yang tengah menjabat Wali Kota Cimahi juga ditangkap oleh KPK terkait kasus korupsi proyek pembangunan Pasar Atas Cimahi.

Terkait dengan hal itu, Dikdik Suratno menyatakan bahwa Pemkot Cimahi sudah belajar dari pengalaman masa lalu. Dia pun berharap untuk kali ini tidak terjadi apa-apa di Pemkot Cimahi.

“Apa yang dulu pernah terjadi, ini memang menjadi catatan bagi kami untuk tidak terulang. Kami berharap, sekalipun sudah banyak beredar berita terkait dengan Pak Wali sekarang ini, mudah-mudahan itu semua bisa diselesaikan,” katanya

Baca Juga:  Pasien Gangguan Jiwa Kabur Dari RSUD Ke Rumahnya

Sebelumnya, Wali Kota Cimahi Ajay M Priatna dikabarkan terjaring operasi tangkap tangan oleh KPK. Plt Juru Bicara KPK Ali Fikri mengonfirmasi hal tersebut saat ditanya oleh wartawan.

“Benar, KPK mengamankan beberapa pihak di wilayah Bandung, Jawa Barat. Perkembangannya nanti kami informasikan lebih lanjut,” kata Ali Fikri melalui pesan singkat WhatsApp. (Yoy)