CEK FAKTA: Mohammad Idris Klaim IPM Depok Terus Meningkat

JABARNEWS | BANDUNG – Calon walikota Depok nomor urut dua, Mohammad Idris, mengklaim bahwa Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kota Depok terus meningkat.

Hal tersebut ia nyatakan saat penyampaian visi dan misi pasangan calon pada Debat Publik Putaran Ketiga Pilkada Kota Depok tahun 2020 yang disiarkan secara langsung oleh TvOne, Jumat (4/12/2020) malam.

“Alhamdulillah, berkat rahmat Allah SWT dan kerjasama dari pemerintah dan aparatur dalam hal ini ASN, Indeks Pembangunan Manusia Kota Depok terus meningkat sampai sekarang sudah mencapai 80,82 pada tahun 2019,” katanya.

Baca Juga:  Mahasiswa STAI Al Muhajirin Laksanakan Program Peduli Majelis Ta'lim

Benarkah Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kota Depok terus meningkat sampai mencapai 80,82 pada tahun 2019? Berikut faktanya

Penjelasan: Dari hasil penelusuran tim Cek Fakta Jabarnews.com, klaim bahwa Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kota Depok terus meningkat hingga mencapai 80,82 pada tahun 2019 adalah benar.

Baca Juga:  Ini Info Penting Bagi Petani di Purwakarta yang Belum Miliki Kartu Tani

IPM adalah indikator yang digunakan untuk melihat perkembangan pembangunan dalam jangka panjang. Untuk melihat kemajuan pembangunan manusia, terdapat dua aspek yang perlu diperhatikan yaitu kecepatan dan status pencapaian.

Berdasarkan data yang dihimpun dari Badan Pusat Statistik (BPS) Jawa Barat, Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kota Depok dari tahun 2010 sampai dengan 2019 mengalami peningkatan. Tercatat Indeks Pembangunan Manusia Kota Depok tahun 2010 adalah 76,66 terus meningkat sampai tahun 2019 menjadi 80,82.

Baca Juga:  Soal Bencana Membawa Berkah, Leadham Internasional Sayangkan Kelakuan Bupati Cianjur

Kesimpulan: Klaim Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kota Depok terus meningkat sampai dengan 80,82 pada tahun 2019 adalah benar. Hal itu berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Jawa Barat.