Inilah Negara-Negara Penerima Vaksin Sinovac, Selain Indonesia

JABARNEWS | BANDUNG – Pandemi virus corona memasuki babak baru, ketika beberapa negara mulai berfokus pada program vaksinasi. Di Indonesia, sebanyak 1,2 juta dosis vaksin buatan China, Sinovac telah tiba pekan lalu dan akan ada 1,8 juta vaksin susulan pada Januari mendatang. Meski demikian, Sinovac hingga saat ini belum merilis hasil uji klinis untuk mengetahui tingkat efektivitas vaksin buatan mereka.

Efikasi vaksin Sinovac lebih rendah dibandingkan Pfizer mencapai 90 persen, Moderna 95 persen, atau AstraZeneca di kisaran 60 hingga 90 persen. Sinovac memiliki nilai efikasi 78 persen yang masih berada di atas batas yang ditetapkan WHO untuk kondisi penanganan pandemi yaitu di kisaran 50-60 persen.

Baca Juga:  Lebih Mengenal Bagus Kahfi Pemain Sepak Bola Muda Berbakat Asal Indonesia

Vaksin Sinovac juga lebih mudah didistribusikan karena cukup disimpan di suhu kulkas pada umumnya, sehingga menjadi incaran negara-negara tropis dengan sistem logistik yang tertinggal dari Amerika Serikat atau negara Eropa.

Dilansir dari beberapa sumber, berikut negara-negara penerima

Vaksin Sinovac:

Baca Juga:  Tujuh Seniman Muda Bandung Digaet de Braga by Artotel

1. Brasil – Brasil telah setuju untuk mengimpor vaksin Sinovac. Sama halnya Indonesia, negara itu juga menjadi salah satu tempat uji coba klinis fase III. Pada pertengahan November 2020, Brasil telah menerima 120.000 dosis pertama Sinovac dan menunggu persetujuan dari regulator kesehatan nasional (Anvisa).

2. Turki – Kementerian Kesehatan Turki telah mengumumkan rencana penggunaan vaksin Sinovac akhir Desember 2020 di tengah lonjakan kasus infeksi dan kematian. Turki telah menyepakati 50 juta dosis vaksin Sinovac yang saat ini sedang dalam uji coba tahap akhir, dikutip dari AP News, 3 Desember 2020. Menteri Kesehatan Fahrettin Koca mengatakan, otoritas penggunaan awal akan diberikan setelah laboratorium Turki mengkonfirmasi bahwa vaksin itu aman.

Baca Juga:  Gubernur Jabar 2018-2023, Jokowi Lantik Ridwan Kamil - Uu Ruzhanul Ulum

3. Chili – Chili juga disebut telah sepakat untuk mengimpor vaksin buatan China tersebut. Sama halnya dengan Indonesia, Brasil, dan Turki, negara itu menjadi salah satu lokasi uji klinis dari vaksin Sinovac.

Penulis: Muhammad Amaludin