Gugus Tugas Covid-19 Bubarkan Pedagang Car Free Day di Cianjur

JABARNEWS | CIANJUR– Tim Gugus Tugas Covid-19 Karangtengah membubarkan pedagang Car Free Day (CFD), Jalan Terusan Terminal Rawabango, Kampung Sinagar, Desa Bojong, Kecamatan Karangtengah, Kabupaten Cianjur, Minggu (17/1/2021).

Kapolsek Karangtengah Kompol H. Toha Ma’rup mengatakan, pembubaran sekaligus penutup dilakukan pada aktivitas yang berjualan di lokasi tersebut banyak kerumunan banyak orang dan khawatir mengundang munculnya klaster-klaster kasus baru.

“Ya, sehingga petugas membubarkan sementara waktu sampai dibukanya kembali,” katanya kepada awak media.

Baca Juga:  Kendaraan Belum Bisa Gunakan Jalur Bandung-Garut, Kenapa?

Dia mengungkapkan, kegiatan dilaksanakan sesuai atau berdasarkan Operasi Yustisi penegakkan Inpres Nomor 6 tahun 2020 tentang peningkatan disiplin dan penegakkan hukum protokol kesehatan (Prokes) dalam pencegahan dan pengendalian Covid-19.

“Sasarannya kepada para pedagang berjualan di lokasi bahu jalan umum, yang mengganggu keamanan, ketertiban serta kelancaran lalu lintas,” jelas Kompol Toha.

Kompol Toha menambahkan, para pedagang dan pengunjung/pejalan kaki yang tidak mematuhi Protokol Kesehatan dari pemerintah terkait dengan pencegahan penyebaran Covid-19. Para pengendara kendaraan dan pengguna jalan tidak mematuhi prokes dan melanggar.

Baca Juga:  Operasi Gabungan di Tempat Wisata Digelar di 11 Daerah di Jawa Barat

“Sanksi kendaraan diputar balik motor 15, dan mobil tujuh orang. Sanksi teguran kepada pemilik warung,” pungkasnya.

Terpisah, Kanit Dikyasa Sat Lantas Polres Cianjur Ipda Budi Setiayuda mengatakan, kegiatan tersebut dalam rangka peningkatan disiplin dan penegakkan hukum protokol kesehatan (Prokes), dalam pencegahan dan pengendalian Covid-19.

Baca Juga:  Sistem Satu Arah di Jalan Sukajadi-Setiabudi Bandung Akan Diterapkan

“Melakukan himbauan terhadap para pelanggar prokes, di wilayah hukum Polsek Karangtengah Polres Cianjur,” katanya.

Adapun unsur pelaksanaan terlibat diantaranya jajaran Polsek Karangtengah sekitar 10 orang, Koramil Karangtengah (TNI) dua orang, Satpol PP Kecamatan Karangtengah dua orang, dan tenaga medis Karangtengah dua orang.

Terlihat, petugas membagikan masker sekitar 15 orang hingga melakukan sample rapid test antigen pengemudi.

Penulis: Mamat Mulyadi