Catat Rekor, Hari Ini Kasus Positif Covid-19 di Subang Capai 133 Orang

JABARNEWS | SUBANG – Kasus Positif Covid-19 di Kabupaten Subang, Jawa Barat, per Selasa (19/1/2020), mengalami peningkatan signifikan.

Jubir Satgas Covid-19 dr Maxi mengatakan kasus positif Covid 19 di Subang tembus angka 133 orang, sehingga jumlah total menjadi 1.760 kasus.

“Ada penambahan kasus yang merupakan rekor tertinggi selama pandemi COvid-19, hari ini kita ada penambahan 133, jadi total di Subang sebanyak 1760,” ujar dr. Maxi

Baca Juga:  Robert Alberts: Para Pemain Persib Harus Berlaga Sesuai Filosofi

Penambahan kasus positif Covid-19 di Subang, mencapai 133 orang ini kata dia, tersebar di sejumlah Kecamatan di Kabupaten Subang. Salah satunya Kecamatan Pusakanagara hingga 25 orang.

Baca Juga:  Pejabat Publik Mau Ambil Paksa Partai Demokrat, Karena Integritas Disalahgunakan

“Penambahan hasil dari tracing dan pemeriksaan semua Puskesmas sebanyak 550 sample. Dari 550 sample yang kami kirim, hasilnya ada 133 orang yang terkonfirmasi,” terangnya.

Sementara itu dari 1760 orang yang terkonfimasi Covid-19 sejak April, sebanyak 1.181 dinyatakan sudah smebuh, yang meninggal dunia sebanyak 66 orang, dan masih isolasi sebanyak 513 orang.

Baca Juga:  DPS Pilgub Jabar 31.708.330

“Kita berarap masyarakat melihat bis melhat pertambahan seperti ini, artinya jangan menganggap Corona itu tidak ada dan sudah selesai. Waspada harus terus-terusan dengan 3 M,” pesannya