Kapolresta Deli Serdang Serahkan Piagam Penghargaan Kepada Tenaga Medis

JABARNEWS | DELI SERDANG – Tim medis dari beberapa rumah sakit dan Dinas Kesehatan Kabupaten Deli Serdang mendapat piagam penghargaan terkait penyuluhan pola hidup sehat yang digelar di Polresta Deli Serdang, Senin (25/1/2021)

Piagam penghargaan diserahkan langsung Kapolresta Deli Serdang, Kombes Pol Yemi Mandagi kepada RS Grandmed, RS Sari Mutiara, Dinas Kesehatan, RS Deli Serdang, PT Kalbe nutritional, dr. Fitrie Nur Malni.

Baca Juga:  Harapan Netizen Terkait Jalur Tengkorak Purwakarta

“Piagam penghargaan ini atas partisipasi tenaga medis atas penyuluhan di Polresta Deli Serdang,” katanya.

Ia menjelaskan, masa pandemi Covid-19 sangat dibutuhkan penyuluhan pola hidup sehat bagi personil Polresta Deli Serdang agar terhindar dari Covid-19. Selain itu bisa mengatur pola hidup sehat dengan lebih baik.

Baca Juga:  Soal Rekayasa Lalu Lintas Skema One Way saat Arus Balik Lebaran, Kapolri Sigit Bilang Begini

“Penyuluhan pola hidup sehat ini sangat berarti bagi personil Polresta Deli Serdang agar terhindar dari Covid-19,” terang Kombes Pol Yemi.

Kapolresta berharap, penyuluhan pola hidup sehat yang telah diberikan tenaga media kiranya dapat dimanfaatkan bagi para personil Polresta Deli Serdang agar terhindar dari Covid-19. Ilmu yang didapat hendaknya diberikan kepada keluarga dan masyarakat, sehingga dapat terhindar dari penularan Covid-19 dan menciptakan hidup sehat.

Baca Juga:  Vaksin Covid-19 Tidak Akan Ditemukan, WHO Merasa Pesimis

“Ilmu yang didapat personil saat penyuluhan pola hidup sehat, kiranya dapat diberikan kepada keluarga dan masyarakat agar mereka terhindar dari penukaran Covid-19 dan hidup dengan sehat,” bilangnya. (Ptr)