Inilah Lima Jenis VGA Card Yang Diklaim Anti Lelet

JABARNEWS | BANDUNG – VGA merupakan salah satu komponen komputer yang biasa dicari oleh para gamer, terutama bagi VGA card yang memiliki spesifikasi tinggi. Karena dengan device tersebut kalian bisa bermain game dengan performa yang memuaskan.

VGA juga cukup berperan penting dalam bagia grafis, yang biasanya mencangkup kepada resolusi gambar atau animasi pada saat bermain game. Terlebih lagi apabila kita memiliki VGA Card yang bagus tentunya akan memudahkan kita dalam melakukan editing.

Oleh sebab itu dilansir dari beberapa sumber berikut VGA Card terbaik untuk gaming gear pada saat ini:

Pertama. Asus RoG Strix Geforce RTX 2070 – VGA Card satu ini terbukti menjadi salah satu komponen terbalik, pasalnya sebesar 1410 MHz, dengan boost clock sebesar 1845 MHz. Tak hanya itu, tipe memori yang digunakan juga merupakan tipe GDDR6 yang kapasitasnya sebesar 8 GB dengan besaran memori clock 14000 MHz. 

Baca Juga:  Begini Cara Tepat Mengatasi Jerawat Di Telinga

VGA terbaik buatan produsen Asus ini membutuhkan konektivitas 2x DisplayPort 1.4, 2x HDMI 2.0b dan 1x USB-C. Disandingkan dengan power supply yang digunakan adalah dengan tegangan sebesar 550W.

Kedua. Nvidia GeForce RTX 2080 Super – Produsen bernama Nvidia satu ini memiliki kesan yang baik dalam setiap membuat GPU dengan performanya maksimal, kartu grafis ini dibekali dengan GPU cores 2,944 dan menyuguhkan spesifikasi yang sangat cocok untuk memenuhi kebutuhan profesional di bidang desain editing maupun gaming. 

Bukan hanya itu saja, Nvidia GeForce RTX 2080 Super satu ini memiliki base clock sebesar 1,515MHz dengan boost clock sebesar 1,800MHz. Tipe memori yang digunakan adalah GDDR6 yang kapasitasnya sebesar 8 GB dengan besaran memory clock 14Gbps dan memory bandwidth 448 GB/s.

Baca Juga:  Pantau Dampak PPKM di Kota Bandung dan Cimahi, Farhan Soroti Pemberdayaan Posyandu

Ketiga. MSI Gaming GeForce GTX 1070 Ti – VGA keluaran produsen MSI satu ini dibekali dengan base clock sebesar 1607 MHz, serta boost clock yang mampu mencapai 1683 MHz. Untuk di bagian memori VGA card tersebut menggunakan tipe GDDR5 dengan kapasitas 8 GB yang punya besaran memori clock 8008 MHz.

Keempat. MSI GeForce RTX 2080 Gaming X Trio – Tidak jauh beda dengan sebelumnya VGA card satu ini memiliki performa yang cukup tinggi dengan base clock sebesar 1515 MHz dan boost clock sebesar 1860 MHz . Ditambah lagi dengan memori tipe GDDR6 yang punya kapasitas 8 GB serta besaran memori clock 8008 MHz.

Baca Juga:  Ingat! Hanya Ada Dua Pilihan Ini Bagi Pemudik Yang Nyelonong ke Cimahi

Kelima. ZOTAC GeForce GTX 1080 Ti AMP Edition – Meski tak sepopuler merk lainnya, namun VGA dari ZOTAC ini telah bekerja sama dengan Nvidia untuk menciptakan VGA terbaik salah satunya adalah ZOTAC GeForce GTX 1080 Ti AMP Edition ini. 

Dirancang khusus untuk gaming dengan flagship yang juga memiliki jumlah core lumayan banyak yaitu 11GB dan memori super kencang dengan tipe GDDR5X. VGA card satu ini bisa jadi merupakan kartu grafis gaming tercepat yang pernah diciptakan disaat ini. 

Penulis: Muhammad Amaludin