Tabrakan Maut di Tebing Tinggi, Tujuh Orang Tewas Mengenaskan

JABARNEWS | TEBING TINGGI – Tabrakan maut terjadi di Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum), tepatnya diareal perkebunan PTPN4 Pabatu, di Desa Naga Kesiangan, Kecamatan Tebing Tinggi, Kabupaten Serdang Bedagai, Minggu (21/2/2021) malam.

Insiden itu mengakibatkan 7 orang di dalam mobil Toyota Avanza nomor polisi BK 1697 QV tewas ditempat dengan kondisi mengenaskan. Selain itu, kemacetan panjang pun terjadi dilokasi hampir 8 Km.

Baca Juga:  Polres Purwakarta Gelar Rapid Test Drive Thru Secara Gratis

Dirlantas Polda Sumut, Kombes Pol Valentino Alfa Tatareda membenarkan terjadinya kecelakaan di ruas Jalinsum Pematang Siantar-Tebing Tinggi mengakibatkan 7 orang tewas ditempat.

“Tadi malam sekira pukul 21.30 WIB kejadiannya antara bus Intra dan mobil Avanza,” katanya, Senin (22/2/2021).

Dijelaskannya, kejadian itu bermula mobil Avanza melaju dengan kecepatan tinggi dari arah Pematang Siantar menuju Medan. Tibanya di TKP, mobil tersebut mencoba mendahuli bus ada di depannya.

Baca Juga:  Harga Kebutuhan Pangan di Cianjur Mulai Merangkak Naik, Diduga Karena Ini

“Kurang berhati–hati, tanpa memperhatikan arus dari arah sebaliknya, terjadilah tabrakan mobil tersebut menabrak bus Intra yang dari arah berlawanan,”ucapnya.

Dikatakannya, 7 penumpang dilaporkan tewas, namun identitasnya belum diketahui, masih proses identivikasi oleh Satlantas Polres Tebing Tinggi. Insiden itu disebabkan kurang berhati-hatinya pengendara saat melintas di Jalinsum.

Baca Juga:  Petinggi Demokrat Ini Putuskan Mundur dari Dewan Penasihat TKN Prabowo-Gibran, Ada Apa?

“Data korban yang tewas belum diketahui, masih proses identivikasi,” bilangnya.

Seorang warga Naga Kesiangan, T Lumbang Toruan mengatakan, Jalinsum diareal perkebunan sawit PTPN4 Pabatu merupakan jalan lurus dan berkelok sehingga pengendara yang melintas selalu melaju dengan kecepatan tinggi.

“Sekitar lokasi sering terjadi tabrakan, sebab jalannya mulus, lurus dan berkelok sehingga pengendara melaju dengan kecepatan tinggi,” ungkapnya. (Ptr)