72 KPM Warga Cibadak Cianjur Terima BLT DD, Begini Imbauan Polisi

JABARNEWS | CIANJUR – Warga Desa Cibadak, Kecamatan Sukaresmi, Kabupaten Cianjur menerima bantuan sosial (Bansos) Rp300 ribu per keluarga penerima manfaat (KPM).

“Jumlah penerima ada sebanyak 72 KPM, dan indeks yang diterima Rp300 ribu,” kata Bhabinkamtibmas Desa Cibadak Aipda Didi Wahyudi, giat pengamanan dan monitoring penyaluran dana BLT DD bulan kedua kepada JabarNews.com, Kamis (24/6/2021).

Baca Juga:  Cabup Dedi Didoakan Kyai NU

Saat kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas Polsek Sukaresmi disampaikan pesan kamtibmas memberikan imbauan agar senantiasa mematuhi anjuran pemerintah tentang Prokes Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB) dan memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menjauhi kerumunan dan mengurangi mobilitas.

Baca Juga:  Kloter Pertama Depok Berangkat 25 Juli

“Sebagai upaya atau guna mencegah dan memutus mata rantai penyebaran virus Covid-19,” ujar Aipda Didi Wahyudi.

Senantiasa siaga dan waspada, masih tambah anggota Polsek Sukaresmi, serta berkoordinasi dengan pihak Kepolisian terdekat dan Instansi terkait apabila ada kejadian yang menonjol terutama kasus tindak pidana C3 (Curat, Curas dan Curanmor) dan daerah rawan bencana di lingkungannya masing-masing.

Baca Juga:  PPKM Level 4, Wali Kota Bogor Coba Makan di Warung Pecel Lele

“Pergunakan bantuan BLT DD sebaik-baiknya, sehingga bisa membantu dan mengurangi beban ekonomi di saat masa pandemi,” pungkasnya.

Terlihat hadir pula monitoring Babinsa Desa Cibadak Sertu Tulis Sumarlin, dan perangkat desa setempat. (Mul)